Find Us On Social Media :

Antroposfer: Pengertian, Faktor yang Memengaruhi, dan Manfaatnya

Kata antroposfer diartikan sebagai lapisan yang menjadi tempat hidup manusia.

GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mendengar istilah fenomena antroposfer?

Secara etimologi, istilah antroposfer berasal dari kata antrophos yang berarti manusia dan sphere diartikan sebagai lapisan.

Nah, maka dari itu kata antroposfer diartikan sebagai lapisan yang menjadi tempat hidup manusia.

Melansir dari Encyclopaedia Britannica (2015) dalam kompas.com, antroposfer adalah salah satu bidang kajian geografi yang membahas mengenai dinamika atau pergerakan manusia beserta permasalahannya.

Sederhananya, istilah antroposfer dipahami sebagai suatu fenomena geografi yang berkaitan dengan kegiatan penduduk.

Antroposfer jadi salah satu fenomena yang dikaji dalam ilmu geografi, Kids.

Umumnya bidang antroposfer mempelajari tentang kehidupan sehari-hari manusia yang menyangkut peristiwa kelahiran, kematian, dan perpindahan penduduk dari satu wilayah ke wilayah lainnya.

Contoh fenomena antroposfer adalah terjadinya natalitas atau fertilitas, migrasi, emigrasi, dan imigrasi.

Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja faktor yang memengaruhi serta manfaat antroposfer, ya!

Faktor Utama yang Memengaruhi Antroposfer

1. Faktor Alam

Baca Juga: Materi Geografi Kelas 10 SMA: Mengenal Apa Itu Antroposfer

Kehidupan manusia enggak lepas dan selalu dipengaruhi oleh kondisi alam, Kids. Misalnya manusia membutuhkan bahan makanan untuk bertahan hidup. Alam telah menyediakan beragam bahan makanan untuk membantu kelangsungan hidup manusia.

Nah, diketahui faktor alam dipengaruhi oleh tujuh aspek, yakni struktur geologis, iklim, tanah, tumbuhan, hewan, dan lokasi geografis.

2. Faktor Adaptasi Manusia

Salah satu faktor utama yang memengaruhi antroposfer adalah adaptasi manusia.

Selain alam, kehidupan manusia juga enggak bisa dipisahkan dari perubahan, lo.

Perubahan bisa mencakup berbagai hal, seperti perubahan lingkungan sosial, perubahan lingkungan biologis, dan perubahan lingkungan fisik.

Diketahui berbagai hal tersebut bisa membuat manusia beradaptasi dengan lingkungannya, ya.

Hal ini dilakukan agar bisa bertahan hidup dan memenuhi kebutuhannya, Kids.

Manfaat Adanya Fenomena Antroposfer

Baca Juga: Geografi Kelas 10 SMA: 4 Manfaat dan Contoh Fenomena Antroposfer

1. Menganalisis komposisi penduduk.

2. Menganalisis tata guna lahan.

3. Menganalisis dampak kegiatan manusia pada lingkungan hidup.

4. Menganalisis persebaran manusia.

Demikianlah informasi tentang pengertian, faktor yang memengaruhi, dan manfaat fenomena antroposfer.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.