Find Us On Social Media :

Mengenal Teori Big Bang, Teori tentang Bagaimana Alam Semesta Dimulai

Teori Big Bang adalah sebuah teori yang menjelaskan bagaimana alam semesta dimulai.

Ledakan Besar yang Hebat

Tiba-tiba, pada suatu waktu, sesuatu yang ajaib terjadi.

Titik kecil tadi meledak dengan hebat! Ledakan ini begitu besar dan kuat, mengeluarkan energi dan panas yang luar biasa.

Ledakan inilah yang disebut dengan "Big Bang", dan dari ledakan ini, segala sesuatu mulai tercipta.

Bintang, Galaksi, dan Alam Semesta

Setelah Big Bang, ruang dan waktu pun muncul.

Energi dan materi yang dikeluarkan oleh ledakan itu mulai membentuk bintang-bintang yang sangat panas dan terang.

Bintang-bintang ini saling berkelompok dan membentuk apa yang kita sebut sebagai "galaksi." Alam semesta pun mulai terbentuk!

Berkembang dan Tumbuh

Seiring waktu berjalan, bintang-bintang itu bergerak dan mengeluarkan cahaya serta panas.

Bintang-bintang yang lebih besar akhirnya menjadi supernova, ledakan bintang yang sangat besar, dan mengeluarkan unsur-unsur yang berbeda ke angkasa.

Baca Juga: Tak Hanya Atom, Inilah 6 Hal atau Partikel Terkecil di Alam Semesta