Find Us On Social Media :

Jenis-Jenis Ikan berdasar Kelasnya, Salah Satunya Ikan Tanpa Rahang

Ada beberapa jenis ikan berdasarkan kelasnya, hal ini menentukan habitat dan perilaku ikan di habitatnya.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa ada jenis-jenis ikan berdasarkan kelasnya?

Jenis-jenis ikan berdasarkan kelasnya ini perlu diketahui untuk memudahkan pemahaman tentang hewan vertebrata ini.

Dari jenis-jenis ikan ini kamu akan belajar bersama tentang karakteristiknya berdasar kelasnya yang berbeda.

Di seluruh dunia diketahui ada lebih dari 27 ribu spesies ikan, diluar jumlah yang belum bisa diidentifikasi dan dipelajari manusia.

Anggapan ini didukung oleh pendapat para ilmuwan bahwa manusia masih baru mengetahui sedikit dari bagian lautan.

Lebih besar kemungkinan bahwa manusia belum berhasil mengungkap keseluruhan kekayaan hayati ikan.

Dilansir dari laman ekosistem.co.id, kali ini kamu akan diajak mengenal jenis-jenis ikan berdasarkan kelasnya, apa saja, ya?

Jenis-Jenis Ikan berdasarkan Kelasnya

1. Agnatha (Ikan tanpa Rahang)

Ikan yang enggak punya rahang ini bisa membentuk mulutnya seperti bentuk lingkaran, lo, Kids.

Jenis ikan kelas Agnatha banyak ditemukan di wilayah Amerika Utara juga Eropa.

Baca Juga: 7 Jenis Ikan Hasil Kegiatan Ekonomi Masyarakat di Pesisir Pantai