Find Us On Social Media :

5 Bangunan Bersejarah di Asia Selatan Sebagai Bukti Peradaban Kuno

Salah satu bangunan bersejarah bukti peradaban kuno di Asia Selatan adalah Angkor Wat.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu? Ada berbagai bangunan bersejarah di Asia Selatan yang menjadi bukti peradaban kuno, lo.

Menariknya, sebagian besar daerah di kawasan Asia Selatan terpengaruh oleh budaya India.

Asia Selatan berada di Jazirah India yang berbatasan dengan Laut Arab dan Teluk Benggala bagian selatan dan Afghanistan di bagian utara.

Kawasan Asia Selatan dibatasi oleh Asia Barat, Asia Tengah, Asia Timur, dan Asia Tenggara.

Beberapa negara yang termasuk dalam kawasan Asia Selatan, yaitu Bangladesh, Bhutan, India, Maladewa, Nepal, Pakistan, dan Sri Lanka.

Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa saja bangunan bersejarah di Asia Selatan yang menjadi bukti peradaban kuno, ya.

Peradaban kuno Asia Selatan adalah salah satu peradaban tertua di dunia dan memiliki warisan budaya yang sangat kaya.

Salah satu peradaban kuno di Asia Selatan adalah Peradaban Indus, Kids.

Peradaban Indus juga dikenal sebagai peradaban Harappa yaitu salah satu peradaban kuno paling awal di dunia.

Peradaban ini berkembang di lembah Sungai Indus yang sekarang mencakup wilayah India utara dan Pakistan.

Peradaban Indus berada pada puncaknya sekitar 2600-1900 SM.

Baca Juga: 6 Kenampakan Alam di Asia Selatan, Mulai dari Pegunungan hingga Pesisir Pantai