Find Us On Social Media :

Hubungan Multiseluler dan Spesialisasi Sel Serta Fungsinya, IPA Kelas VIII SMP

Makhluk hidup memiliki sel yang menyusun susunan tubuhnya.

GridKids.id - Kids, sebelumnya kalian sudah belajar tentang sel.

Hampir semua makhluk hidup memiliki sel yang menyusun mereka.

Berdasarkan klasifikasinya, makhluk hidup dapat dibedakan menjadi dua yakni uniseluler dan multiseluler.

Uniseluler sendiri adalah makhluk hidup yang terdiri dari satu sel saja, seperti bakteri dan protozoa.

Sementara multiseluler adalah makhluk yang memiliki banyak sel seperti manusia dan hewan.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian belajar tentang multiseluler, ya.

Pada buku materi IPA Kelas 8 SMP juga membahas multiseluler.

Yuk, langsung saja kita simak informasi tentang multiseluler.

Multiseluler dan Spesialisasi

Dalam organisme multiseluler, sel-sel terlihat berbeda antara satu dengan yang lainnya.

Mereka juga memiliki fungsi yang berbeda, lo.

Baca Juga: Mengenal Bagian-Bagian Sel, Materi IPA Kelas VIII SMP

Bisa dikatakan sel-sel tersebut mengalami spesialisasi.

Seluruh sel di dalam organisme multiseluler memiliki peran kunci yang berbeda-beda.

Ada yang berfungsi untuk mengambil oksigen dan ada yang berfungsi untuk mengantarkan informasi

Peran yang berbeda-beda tersebut juga memberikan manfaat bagi organisme tersebut.

Misalnya, kita memiliki sel darah merah yang membantu mengangkut oksigen ke seluruh tubuh.

Sel-sel ini berbentuk seperti donat dan berwarna merah.

Kemudian, ada sel saraf yang membantu kita berpikir, merasa, dan bergerak.

Mereka bertugas mengirimkan pesan dari otak ke seluruh tubuh.

Sel-sel tubuh bekerja bersama untuk membentuk jaringan dan organ.

Jaringan adalah kelompok sel yang bekerja sama untuk melakukan tugas tertentu.

Misalnya, jaringan otot membantu kita bergerak, sedangkan jaringan tulang memberikan kerangka yang kuat bagi tubuh kita.

Baca Juga: Mengenal Sel Hewan dan Tumbuhan, Materi IPA Kelas VIII SMP

Sama seperti ketika bekerja kelompok, ada yang bertugas untuk mencari bahan dan mencari gambar.

Sama seperti contoh tersebut, sel-sel di dalam organisme multiseluler bekerja sama walau memiliki peran yang berbeda-beda.

Itulah beberapa pengertian tentang multiseluler dan spesialisasi ya, Kids.

Pertanyaan:
Apa yang dimaksud dengan multiseluler?
Petunjuk, cek lagi page 1.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.