Find Us On Social Media :

13 Fakta Menarik Taman Nasional Way Kambas yang Memiliki Sekolah Gajah Pertama di Indonesia

Taman Nasional Way Kambas adalah salah satu taman nasional di Lampung selain Taman Nasional Bukit Barisan.

GridKids.id - Pada artikel sebelumnya kita membahas tentang Taman Nasional Laut Bunaken.

Kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja fakta-fakta menarik dari Taman Nasional Way Kambas ya, Kids.

Taman Nasional Way Kambas adalah salah satu taman nasional di Lampung selain Taman Nasional Bukit Barisan.

Taman Nasional Way Kambas berlokasi di Kecamatan Ratu, Lampung Timur, Lampung.

Tahukah kamu? Taman Nasional Way Kambas termasuk taman nasional tertua di Indonesia serta menjadi tempat pelestarian gajah, ya.

Bersumber dari kompas.com, penelitian alam di Way Kambas sudah dilakukan sejak tahun 1936 oleh Residen Lampung bernama Mr. Rookmaker.

Diketahui pada tahun 1987 Kawasan Way Kambas ditetapkan oleh Kementraian Pertanian sebagai Kawasan Pelestarian Alam.

Sementara untuk Taman Nasional Way Kambas baru ditetapkan pada 1 April 1989 sebagai taman nasional di Indonesia, ya.

Tak hanya sebagai tempat pelestarian gajah, di Taman Nasional Way Kambas juga terdapat International Rhino Foundation.

International Rhino Foundation di Taman Nasional Way Kambas bertujuan untuk melestarikan spesies badak dari kepunahan.

Taman Nasional Way Kambas terdiri dari hutan air rawa dengan hamparan padang rumput, semak belukar, serta hutan pantai.

Baca Juga: 13 Fakta Menarik Taman Nasional Bunaken, Taman Laut Pertama di Indonesia