Find Us On Social Media :

7 Jenis Puisi Kontemporer dan Ciri Khasnya yang Perlu Kamu Ketahui

Puisi kontemporer adalah salah satu bentuk puisi kekinian yang dibuat tanpa memerhatikan aturan dan kebiasaan yang disusun puisi pada umumnya.

Jenis-Jenis Puisi Kontemporer

1. Puisi Mantra

Jenis puisi yang punya keterikatan dengan puisi lama yaitu mantra.

Puisi yang satu ini dibuat dan dirancang untuk menimbulkan efek tertentu dan dikaitkan dengan dunia misteri.

Puisi ini dianggap bisa memberi efek kemanjuran bagi siapa pun yang mendengarnya.

2. Puisi Mbeling

Puisi ini dikategorikan sebagai salah satu jenis puisi yang enggak beraturan.

Puisi mbeling namanya diambil dari bahasa Jawa yang artinya sulit diatur.

Seringnya puisi ini memuat kritik sosial untuk pemerintahan yang sedang berjalan.

Selain itu, puisi ini juga sering digunakan untuk membuat sindiran pada para penyair puisi lainnya.

3. Puisi Tipografi

Baca Juga: Puisi Kontemporer: Pengertian, Ciri, dan Jenisnya, Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA

Puisi tipografi adalah puisi yang punya pandangan bahwa bentuk atau wujud puisi bisa memperkuat ekspresi dari suatu puisi.

Wujud fisik dari puisi ini menjadi salah satu unsur puisi yang punya tanda atau makna tertentu.

4. Puisi Tanpa Kata

Puisi yang satu ini enggak menggunakan kata ketika mengungkap ekspresinya.

Puisi ini akan mendorong orang yang membacanya jadi lebih fokus pada tanda baca, seperti titik, garis, huruf, dan simbol-simbol tertentu.