Find Us On Social Media :

Soal dan Jawaban dari Bacaan "Tak Muat Lagi" Hlm 3, Bahasa Indonesia 4 SD

Materi bacaan Bahasa Indonesia "Tak Muat Lagi"

GridKids.id - Dalam materi Bahasa Indonesia kurikulum merdeka kelas 4 SD terdapat bacaan "Tak Muat Lagi" pada halaman 3.

Setelah membaca bacaan "Tak Muat Lagi" kita diminta untuk menjawab pertanyaan.

Sekarang kita akan membahas jawaban dari teks "Tak Muat Lagi" sebagai refrensi jawabanmu.

Bacaan ini menceritakan tentang adik dan kakak yang ribut karena sebuah baju.

Soal dan Jawaban Tak Muat Lagi

1. Sampaikan kembali cerita “Tak Muat Lagi” dalam tiga kalimat buatanmu sendiri!

Saat Lala baru pulang sekolah dan melihat baju kesukaannya dipakai oleh adiknya, Kiki. Lala begitu kesal dan meminta Kiki untuk mengembalikannya.

Ibu mencoba menenangkan Lala dan menjelaskan bahwa pakaiannya sudah tidak mudah dipakai olehnya dan sebaiknya diberikan untuk Lala.

Baju kesayangan Lala ternyata sudah kekecilan dan lebih bermanfaat jika adiknya menggunakannya.

2. Mengapa Lala kesal kepada Kiki?

Lala merasa kesal pada Kiki karena baju biru polkadot favoritnya dipakai tanpa izin.

Baca Juga: Soal Latihan Kata Awalan 'Ber-', Bahasa Indonesia Kelas 4 SD Hal 64

Lala merasa baju yang tidak ia kenakan lagi bukan berarti boleh diambil tanpa izin.

3. Dari mana Lala mengetahui baju itu tidak muat lagi untuknya?

Saat Lala mendapatkan kembali bajunya ia langsung ke kamar berganti pakaian.

Saat itu Lala merasa bajunya masih muat untuk tubuhnya.

namun Lala merasa gerah, sulit bernapas dengan lega dan kulitnya terasa gatal saat memakai baju tersebut.

Saat Lala berusaha menggaruk punggungnya, baju tersebut pun robek.

4. Menurutmu, bagaimana perasaan Lala setelah memutuskan akan memberikan bajunya kepada Kiki?

Lala merasa senang setelah memutuskan akan memberikan bajunya kepada Kiki karena baju favoritnya masih bisa bermanfaat untuk adiknya.

5. Apakah kalian juga punya adik? Bagaimana perasaan kalian jika barang kalian diminta adik?

Saya akan merasa senang jika adik menggunakan barang yang saya miliki.

Namun, akan lebih senang jika barang tersebut dipakai bersama-sama.

Baca Juga: Jawab Pertanyaan Teks 'Pentingnya Air Bagi Tubuh Kita', Bahasa Indonesia Kelas 4 SD Tema 8

6. Bayangkan diri kalian sebagai Kiki. Bagaimana perasaan kalian jika memiliki kakak seperti Lala?

Awalnya saya merasa sedih dan sedikit kesal, namun ternyata Lala bukanlah orang egois.

Lala bahkan merelakan baju kesayangannya dipakai oleh adiknya, sehingga hal tersebut membuat saya bersyukur memiliki kakak seperti Lala.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.