GridKids.id - Kids, apakah kamu termasuk orang yang suka bersin- bersin di pagi hari?
Bersin di pagi hari ternyata umum terjadi pada beberapa orang dan dianggap sebagai gejala alergi yang dialami seseorang di pagi hari, lo.
Biasanya beberapa orang akan bersin-bersin segera setelah bangun tidur, dan akan membaik dengan sendirinya.
Kondisi bersin di pagi hari bisa terjadi karena beberapa faktor yang enggak bisa dihindari, misalnya gejala rinitis alergi.
Rinitis alergi terjadi ketika sistem kekebalan tubuh menunjukkan reaksi berlebihan pada alergen yang ada di udara.
Reaksi ini bisa menyebabkan pembengkakan dan peradangan di hidung yang membuatmu enggak nyaman, Kids.
Ketika alergi ini terjadi beberapa orang juga mengalami reaksi seperti sakit kepala, hidung tersumbat, mata berair, hingga mengi (mengeluarkan suara khas ketika bernapas).
Meski benar bersin cukup merepotkan di pagi hari, tapi nyatanya bersin adalah cara alami untuk membersihkan rongga hidung dari partikel asing yang masuk ke dalamnya.
Partikel asing yang masuk ke lubang hidung akan tersaring oleh rambut-rambut kecil di dalamnya dan menangkap partikel ini bersama dengan lendir.
Dari situlah rambut akan mengirimkan sinyal ke otak sehingga muncul sensasi gatal yang memicu bersin, Kids.
Nah, reaksi bersin inilah yang akan mengeluarkan partikel asing dari lubang hidung kita.
Baca Juga: Disebabkan oleh Alergi, Ini 6 Bahan Alami yang Bisa Dicoba untuk Meredakan Bersin
Hal yang kadang merepotkan di pagi hari ini ternyata salah satu pertahanan pertama tubuh pada bakteri atau partikel asing yang punya risiko bahaya bagi kesehatanmu.
Dilansir dari laman hellosehat.com, berikut adalah beberapa faktor penyebab bersin di pagi hari, di antaranya:
Faktor Penyebab Bersin di Pagi Hari
1. Rinitis Alergi
Rinitis alergi adalah salah satu faktor penyebab bersin di pagi hari yang paling umum.
Kondisi ini terjadi ketika sistem imun tubuh bereaksi berlebihan pada zat asing yang enggak berbahaya.
Reaksi alerginya bisa muncul ketika kamu menghirup zat alergen, seperti debu atau bulu hewan peliharaan.
Alergen ini bisa saja terhirup ketika kamu tidur di malam hari, sehingga reaksinya baru muncul di pagi hari segera setelah kamu terbangun dari tidur.
Rinitis alergi juga bisa disertai dengan batuk, mata gatal dan berair, sampai sakit tenggorokan.
Kondisi ini bisa berlangsung sampai beberapa minggu lamanya.
2. Rinitis Non-Alergi
Baca Juga: Sering Mengganggu, Coba 6 Cara Ini untuk Bantu Mengatasi Bersin di Pagi Hari
Rinitis non-alergi atau rinitis vasomotor sering memicu bersin yang dialami banyak orang di pagi hari.
Berbeda dengan alergi, rinitis vasomotor enggak menimbulkan gejala alergi yang khas seperti gatal di hidung, tenggorokan, dan mata.
Rinitis non-alergi bisa muncul dan menghilang sepanjang tahun.
Hingga kini faktor penyebab rinitis non-alergi belum bisa diketahui dengan pasti.
Namun, ada dugaan bahwa situasi ini disebabkan karena ujung saraf pada hidung yang terlalu sensitif.
3. Sinusitis
Sinusitis adalah peradangan atau pembengkakan jaringan yang melapisi jaringan sinus, yaitu rongga berisi udara di belakang tulang wajah.
Sinus punya fungsi untuk memproduksi lendir untuk menjaga kebersihan hidung supaya terbebas dari bakteri.
Sinusitis terbagi jadi beberapa jenis, termasuk sinusitis bakterialis yang disebabkan oleh infeksi, sinusitis subakut yang berlangsung dalam hitungan minggu, sinusitis kronis, sampai sinusitis akut atau yang bersifat kambuhan.
4. Udara Kering
Tahukah kamu paparan udara kering dalam waktu yang cukup lama karena penggunaan AC ketika tidur bisa memicu bersin di pagi hari?
Baca Juga: Sering Bersin di Pagi Hari? Jangan Disepelekan, Bisa Jadi 3 Masalah Kesehatan Ini Penyebabnya
Selama tidur di malam hari, hidung akan menghirup udara yang kering sehingga sinusmu ikut mengering, Kids.
Udara yang cukup lembab umumnya bisa membantu hidung secara alami menjebak kotoran atau kuman yang masuk dalam hidung.
Tapi, jika sinus dalam keadaan kering, maka partikel yang masuk ke dalam lubang hidung akan mengiritasi lapisan mukosa hidung.
Hal inilah yang membuatmu enggak berhenti bersin di pagi hari, Kids.
Nah, Kids, itulah tadi beberapa faktor penyebab bersin di pagi hari yang perlu kamu ketahui.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.