Find Us On Social Media :

Materi Ilmu Ekonomi Kelas X SMA: 4 Perbedaan Pasar Berdasarkan Strukturnya

Pengertian pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli serta melangsungkan transaksi atau tawar menawar.

Jumlah penjual pada pasar tak sempurna terbatas sehingga penjual menjadi pihak yang menentukan harga.

Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja perbedaan pasar berdasarkan strukturnya.

Perbedaan Pasar Berdasarkan Strukturnya

Berikut ini beberapa perbedaan pasar berdasarkan strukturnya, antara lain:

1. Pasar persaingan sempurna adalah situasi hipotesis yang enggak berlaku di dunia nyata.

Sementara pasar persaingan tak sempurna merupakan situasi yang ditemukan di dunia saat ini.

2. Dalam pasar persaingan sempurna enggak ada hambatan masuk dan keluar dari perusahaan yang berlawanan dalam kasus pasar persaingan tak sempurna.

3. Pasar persaingan sempurna diasumsikan bahwa perusahaan enggak memengaruhi harga suatu produk.

Maka dari itu, pasar persaingan sempurna merupakan pengambil harga.

Sementara dalam pasar persaingan tak sempurna, perusahaan adalah pembuat harga.

Baca Juga: Ilmu Ekonomi Kelas X SMA: Kelebihan dan Kekurangan Pasar Berdasarkan Strukturnya

4. Diketahui dalam pasar persaingan sempurna, ada banyak pemain di pasar.

Namun, dalam pasar persaingan tak sempurna bisa ada sedikit hingga banyak pemain bergantung pada jenis struktur pasar.