GridKids.id - Hai, Kids, kembali lagi di artikel Belajar dari Rumah (BDR) materi Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA.
Pada artikel BDR sebelumnya kamu sudah diajak untuk mengidentifikasi dan menjawab pertanyaan tentang teks hikayat Saijaan dan Ikan Todak.
Nah, kali ini kamu akan diajak melakukannya lagi berdasar teks hikayat berjudul Hikayat Si Miskin.
Dalam buku materi Bahasa Indonesia kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka Terbitan Kemdikbud, hlm. 59-62 terdapat teks berjudul Hikayat Si Miskin.
Pada artikel ini kamu akan diajak membandingkan karakterisasi dan plot pada Hikayat dan Cerpen.
Membaca untuk menilai dan mengkritisi karakterisasi dan plot pada hikayat dan cerpen.
Hal ini juga bisa dilakukan untuk mengaitkan dengan nilai-nilai kehidupan yang berlaku pada masa lalu dan sekarang.
Lalu, seperti apakah identifikasi dari karakter-karakter dalam cerita hikayat ini?
Yuk, simak sama-sama tabel identifikasi karakterisasi pada teks hikayat.
Tabel Identifikasi Karakterisasi pada Teks Hikayat
1.Suami Miskin
- Mau melakukan apa saja yang diinginkan istrinya yang hamil meski merasa berat hati
- Penuh kesabaran dalam menjalani kehidupan.
- Sang istri yang sedang hamil banyak permintaan yang sulit dan enggak mudah, terlebih situasi mereka yang sangat melarat.
Ketika kesulitan dan ingin minta tolong pada orang cukup sulit karena orang-orang akan mengusir dan melempari mereka dengan batu.
- Berusaha untuk mendekat pada orang-orang pasar dan meminta buah yang kondisinya enggak baik untuk dibawa pulang.
Melihat situasi dan permintaan yang memelas itu, banyak orang yang berbelas kasih memberikan buah dan barang-barang untuk dibawa pulang ke rumah.
2. Istri Miskin
Baca Juga: Kaidah Kebahasaan Teks Hikayat sebagai Karya Sastra Lama, Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA
- Banyak keinginan yang harus dikabulkan, bisa jadi karena kala itu ia sedang hamil.
- Permintaan cukup dramatis kepada sang suami, bahkan membawa-bawa bisa mati jika keinginannya tidak dikabulkan
Keinginan ngidam si istri jadi satu-satunya cara bagi sang istri untuk mendapatkan apa yang diinginkannya selama hamil sang anak.
3. Maharaja Indera Dewa
Raja merupakan sosok yang murah hati kepada rakyatnya.
Tipe raja yang mau mendengarkan keluhan dan permintaan rakyatnya sendiri.
Ketika ada rakyatnya yang datang menghadap di tengah pertemuan kerabat raja untuk meminta buah-buahan yang jatuh ke tanah.
Sang raja memberikan izin bagi rakyatnya yang kurang beruntung untuk mengambilnya.
Pertanyaan: |
Seperti apakah karakter si Suami Miskin? |
Petunjuk, cek lagi page 2. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.