GridKids.id - Kids, tentunya sudah enggak asing dengan seniman Vincent Van Gogh.
Tahukah kamu? Tak lama lagi, akan ada pameran Van Gogh Alive Jakarta yang diadakan di Mal Taman Anggrek, Jakarta.
Nah, kamu bisa merasakan langsung pengalaman melihat karya-karya Van Gogh melalui tampilan dan animasi interaktif, ya.
Tak hanya itu, dalam pameran ini nantinya akan ada suara-suara atau musik yang terinspirasi dari mahakarya Van Gogh, lo.
Pameran Van Gogh Alive Jakarta akan berlangsung pada 7 Juli sampai 9 Oktober 2023 dan waktu kunjungannya setiap Senin-Minggu pukul 10.00-22.00 WIB.
Untuk menyambut pameran tersebut, GridKids akan mencari tahu apa saja karya fenomenal Van Gogh, ya.
Vincent Willem van Gogh atau yang lebih dikenal dengan nama Van Gogh adalah seniman yang berasal dari Belanda.
Seniman lukis ini dikenal karena melukis di luar konteks fisik dan juga emosional.
Melansir dari gramedia.com, dari kecil Van Gogh memiliki mood atau suasana hati yang enggak stabil.
Bahkan ia enggak menunjukkan bakat seninya selama anak-anak dan juga enggak berhasil di sekolah.
Kiprahnya dalam dunia seni bermula pada tahun 1869 saat magang di dealer seni internasional Goupil & Cie Paris.
Baca Juga: 15 Fakta Menarik Museum Louvre yang Sebagian Besar Koleksinya Berupa Lukisan
Van Gogh berhasil sukses dalam karirnya sebagai art dealer dan bekerja di perusahaan tersebut selama hampir sepuluh tahun.
Tahun 1881, Van Gogh memutuskan untuk pulang ke rumah orang tuanya dan mencoba mengasah kemampuan melukisnya secara otodidak, Kids.
Van Gogh akhirnya bisa menyewa studio di Den Haag dan belajar di bawah arahan Anon Mauve.
Anon Mauve merupakan seniman terkemuka dari aliran seni Den Haag. Ia memperkenalkan Van Gogh pada karya-karya pelukis Prancis, yaitu Jean-Francois Millet yang dikenal dengan aliran realismenya.
Lukisan-lukisan Van Gogh telah menginsipirasi banyak orang di dunia, bahkan di luar seni lukis dan melintasi batas negara.
Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja karya-karya fenomenal Van Gogh ya, Kids.
Mengenal Karya-Karya Fenomenal Van Gogh
Vincent Van Gogh termasuk seniman lukis yang beraliran ekspresionisme. Aliran ini beranggapan bahwa seni merupakan sesuatu yang keluar dari diri seniman bukan dari peniru alam.
Diketahui aliran ekspresionime merupakan reaksi terhadap seni akademis klasik yang dianggap kaku.
Berikut ini merupakan karya-karya fenomenal Van Gogh, antara lain:
Baca Juga: Penuh Teka-Teki, Ini 4 Alasan Lukisan Mona Lisa Begitu Terkenal #AkuBacaAkuTahu
1. The Potato Eaters (1885)
The Potato Eaters atau Pemakan Kentang adalah lukisan Van Gogh yang fenomenal dan sempat diremehkan.
Van Gogh mulai mengerjakan lukisan ini di Nuenen, kota pedesaan di Belanda, ya.
Bersumber dari nationalgeographic.grid.id, lukisan The Potato Eaters menggambarkan potret dinamis berwarna gelap dari keluarga petani di sekitar meja makan.
Kini lukisan The Potato Eater dipamerkan di Museum Van Gogh di Amsterdam, Kids.
2. Sunflower (1888)
Sunflower atau Bunga Matahari merupakan lukisan fenomenal Van Gogh pada tahun 1888.
Uniknya, lima dari seri lukisan Sunflower bertahan hingga saat ini lo, Kids.
Diketahui dua lukisan seri Sunflower dipamerkan berdampingan di London untuk pertama kali dalam 60 tahun belakang.
Salah satunya merupakan milik Galeri Nasional di London, sedangkan yang satu lagi dipinjam dari museum di Amsterdam.
Tiga lukisan lainnya berada di Tokyo, Muenshen, dan di Philadelphia, Amerika Serikat.
Baca Juga: Masih Populer hingga Kini, Inilah 5 Seniman Terkenal di Dunia Seni Lukis, Siapa Saja?
Lukisan Bunga Matahari merupakan kebanggan Van Gogh dan menjadi salah satu lukisan yang paling banyak direproduksi di dunia dalam bentuk kartu pos, alat tulis, mangkuk atau poster.
3. The Starry Night
Lukisan The Starry Night atau Malam Berbintang dibuat pada tahun 1889 yang menggambarkan tentang keindangan pemandangan desa saat malam hari yang penuh bintang.
Tahukah kamu? Meski menggambarkan suasana malam hari, ternyata lukisan ini dibuat saat siang har, lo.
Lukisan dengan latar belakang warna biru ini ternyata menyimpan kesedihan dan kisah pilu mengenai kehidupan Van Gogh.
Van Gogh melukis lukisan ini saat perasaannya sedang sedih, terasing, dan frustasi ya, Kids.
Lukisan yang menceritakan suasana lama di Saint-Rémy-de-Provence, Prancis ini menjadi lukisan ekspresionis paling terkenal.
Itulah beberapa karya fenomenal Van Gogh yang bahkan menjadi masterpiece dan memiliki makna di dalamnya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.