Find Us On Social Media :

Mengenal 3 Bunga Nasional Bangsa Indonesia serta Karakteristiknya, Apa Saja?

Bunga nasional adalah bunga yang mewakili karakteristik sebuah bangsa dan negara.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu? Berbeda dengan negara-negara lain, bangsa Indonesia memiliki tiga bunga nasional, lo.

Bersumber dari kompas.com, bunga nasional adalah bunga yang mewakili karakteristik sebuah bangsa dan negara.

Penobatan tiga jenis flora sebagai bunga nasional bangsa Indonesia sesuai dengan Keppres Nomor 4/1993 tentang Satwa dan Bunga Nasional.

Berdasarkan Keppres tersebut, penetapan dilakukan karena ketiga flora tersebut sangat bersifat khas.

Baik karena keberadaannya hanya terdapat di Indonesia, kelangkaannya, maupun karena latar belakang budaya yang melingkupinya.

Tak hanya itu saja, flora tersebut juga merupakan kebanggaan nasional serta harus dimanfaatkan sebagai pendorong upaya perlindungan, pelestarian, dan pemanfaatnnya secara berkelanjutan.

Untuk mengetahui apa saja bunga nasional bangsa Indonesia, simak informasi di bawah ini ya, Kids.

Bunga Nasional Bangsa Indonesia

Bersumber dari kompas.com, menurut Keppres Nomor 4/1993 tentang Satwa dan Bunga Nasional, tiga flora yang dijadikan sebagai bunga nasional Indonesia, yaitu:

1. Puspa Bangsa (Bunga Melati Putih)

Bunga melati putih disebut dengan puspa bangsa memiliki nama latin Jasminum sambac.

Baca Juga: Mengenal 10 Bunga Nasional dari Berbagai Negara di ASEAN

Selain mudah dijumpai di seluruh pelosok negeri, melati putih juga dikenal memiliki aroma yang semerbak, Kids.

Termasuk dalam kelompok tanaman perdu, melati putih memiliki batang yang bulat berkayu dengan tinggi 0,3-3 meter.

Bunga melati putih juga termasuk flora yang menyukai cahaya matahari sehingga banyak ditemukan di wilayah dengan iklim tropis.

Melati putih memiliki filosofis sebagai lambang dari kesucian, keanggunan, kesederhanaan, dan ketulusan.

2. Puspa Pesona (Bunga Anggrek Bulan)

Salah satu bunga nasional bangsa Indonesia adalah bunga anggrek bulan yang dikenal dijuluki sebagai puspa pesona.

Nah, bernama latin Phalaenopsis amabilis dikenal dengan keindahan warna denga kelopak daun besar dan lebar yang menjadi ciri khasnya, Kids.

Meski enggak seharum melati putih, anggrek bulan memiliki kecantidan dan keindahan yang menjadi daya tarik sehingga memikat banyak orang.

Tahukah kamu? Ukuran puspa pesona ini berdiameter hingga 10 sentimeter dan memiliki durasi mekar yang cukup lama.

Anggrek bulan hidup dengan cara epift, yaitu menumpang di batang atau cabang pohon, ya.

Baca Juga: Mengenal Bunga Iris Biru, Bunga Nasional Prancis yang Bermakna Harapan Baik

3. Puspa Langka (Bunga Padma Raksasa)

Bunga yang dikenal dengan nama Rafflesia arnoldi ini menjadi puspa langka bangsa Indonesia.

Ini dikarenakan setidaknya diketahui ada 33 spesies rafflesia di dunia.

Sementara di Indonesia sendiri terdapat 14 jenis dan 11 di antaranta menjadi bunga langka yang dinobatkan sebagai bunga nasional banga Indonesia.

Selain dijuluki dengan sebutan puspa langka, rafflesia juga dikenal sebagai bunga terbesar di dunia, lo.

Diketahui diameternya mencapai 110 sentimeter dengan tinggi 50 sentimeter.

Melansir dari kompas.com, bunga padma raksasa dijadikan sebagai bunga nasional melalui Keppres Nomor 4 tahun 1993 tentang Satwa dan Bunga Nasional.

Sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja bunga nasional bangsa Indonesia serta karakteristiknya.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.