Find Us On Social Media :

15 Fakta Menarik Migrasi Hewan, Perjalanan yang Menempuh Ribuan Kilometer

Hewan-hewan termasuk burung ternyata juga melakukan migrasi yang dikenal dengan migrasi hewan.

Fakta Menarik Migrasi Hewan

1. Burung layang-layang menghabiskan musim panas di Eropa dan musim dingin di Afrika yang ditempuh hanya dalam waktu lima minggu saja.

2. Burung Arctic tern (Sterna paradisae) melakukan migrasi terpanjang di antara semua burung migran yaitu sejauh 40.000 kilometer per tahun.

3. Beberapa burung bisa terbang sejajar dengan pesawat hingga 8.851 meter di atas permukaan laut.

4. Burung hering Rüppell mampu bermigrasi dengan terbang pada ketinggian 11.278 meter.

5. Burung yang bermigrasi memiliki otak yang lebih kecil dibanding burung yang enggak bermigrasi.

6. Migrasi mamalia terjauh dilakukan oleh paus bungkuk yang mengarungi lautan sejauh 8.299 kilometer.

7. Nicoe adalah ikan hiu putih raksasa yang tercatat berenang 11.100 kilometer dari Afrika Selatan ke barat Australia.

8. Penyu belimbing melintas laut sejauh 20.500 kilometer dari tempatnya menetas di Indonesia ke pantai barat Amerika Serikat.

9. Kebanyakan makhluk hidup di samudra mengikuti pola migrasi musiman, namun beberapa melakukan perjalanan jauh setiiap hari.

Baca Juga: Pemanfaatan Medan Magnet pada Migrasi Hewan, IPA Kelas 9 SMP Tema 6