Find Us On Social Media :

Cara Menulis Teks Argumentasi, Bahasa Indonesia Kelas XI SMA

Teks argumentasi adalah teks yang digunakan untuk menyampaikan pendapat yang memuat fakta-fakta yang terjadi.

GridKids.id - Kids, sebelumnya kita sudah belajar tentang teks argumentasi.

Teks argumentasi adalah teks yang biasa digunakan penulis untuk menyampaikan opini.

Meski berisi tentang opini, teks argumentasi harus memuat fakta-fakta sebagai unsur pendukung.

Nah, kali ini GridKids akan menyajikan cara menulis teks argumentasi, ya.

Pada buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia juga membahas tentang menulis teks argumentasi.

Yuk, langsung saja kita simak cara menulis teks argumentasi!

Cara Menulis Teks Argumentasi

Sebelum mengetahui cara menulis teks argumentasi, mari kita lihat ciri-ciri teksnya.

Pertama, teks argumentasi akan menyajikan penjelasan terkait gagasan dan pendapat.

Kemudian, teks di dalamnya juga menyajikan fakta yang valid.

Pada bagian akhir juga harus disertai dengan kesimpulan untuk memperkuat argumen.

Baca Juga: Kalimat Opini: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya, Bahasa Indonesia Kelas XI SMA

Berikut ini adalah cara menulis teks argumentasi:

1. Tentukan Topik

Pilih topik yang ingin diargumentasikan dan pastikan topik tersebut menarik serta relevan agar menarik pembaca.

2. Identifikasi Pandangan

Tentukan pandangan yang akan didukung dalam teks argumentasi.

Contohnya adalah apakah kamu mendukung atau menentang suatu kebijakan tertentu.

3. Kumpulkan Bukti dan Informasi

Setelah itu, lakukan riset tentang topik dan kumpulkan bukti yang mendukung pendapat yang dibuat.

Ini dapat berupa fakta, statistik, kutipan, hasil penelitian, atau contoh konkret yang relevan.

4. Kerangka Teks

Buat kerangka teks argumentasi yang berisi dengan pendahuluan, tubuh teks hingga kesimpulan.

Baca Juga: Jenis-Jenis Kalimat Fakta: Data, Pernyataan, dan Berita Kelas XI SMA

5. Buat Paragraf yang Saling Berkaitan

Pastikan setiap paragraf dalam teks argumentasi terhubung secara logis.

Gunakan kalimat pembuka yang menghubungkan dengan paragraf sebelumnya dan kalimat penutup.

Itulah cara menulis teks argumentasi yang bisa kamu pelajari, Kids.

Pertanyaan:
Bagaimana cara menulis teks argumentasi?
Petunjuk, cek lagi page 1.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.