GridKids.id - Kids, apa saja yang kalian ketahui tentang ide pokok?
Ya, ide pokok adalah sebuah pengertian yang ada dalam materi Bahasa Indonesia.
Secara umum, ide pokok merupakan gagasan utama dalam sebuah paragraf.
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian belajar tentang ide pokok, ya.
Pada buki materi kelas XI SMA juga membahas tentang ide pokok.
Yuk, langsung saja kita simak beberapa pembahasan tentang ide pokok!
Pengertian Ide Pokok
Seperti yang telah dijelaskan di atas, ide pokok adalah gagasan utama dalam sebuah paragraf.
Pengertian ide pokok juga tertuang pada jurnal Kemampuan Menentukan Ide Pokok Paragraf.
Pada jurnal tersebut dijelaskan, ide pokok merupakan ide yang mendasari susunan sebuah paragraf dalam bacaan.
Ide pokok sendiri dapat dikembankan dan menjadi beberapa jenis.
Baca Juga: Kata Benda Abstrak dalam Bahasa Indonesia: Pengertian dan Contoh Kalimatnya
Ide pokok yang dikembangkan tersebut disebut dengan ide pendukung atau ide penjelas.
Gabungan antara beberapa ide tersebut kemudian menciptakan paragraf yang utuh dan tersusun baik.
Akan tetapi, dalam satu paragraf hanya akan ada satu ide pokok saja.
Fungsi Ide Pokok
Pada dasarnya, fungsi ide pokok adalah agar pembaca mengetahui inti bahasan pada suatu paragraf dalam bacaan.
Harapannya,inti paragraf dapat langsung tersampaikan langsung ke pembaca.
Untuk bisa menemukan ide pokok, pembaca harus melihat seluruh isi paragraf.
Caranya adalah mencari kalimat utama, serta menandai informasi penting yang ada.
Contoh Ide Pokok
Anjing adalah jenis binatang mamalia yang tergolong sebagai karnivora dan omnivora. Anjing ada yang berukuran kecil, namun ada pula yang besar. Binatang ini mempunyai cakar berbentuk arit, yang digunakannya untuk mencakar sesuatu. Anjing juga mempunyai penciuman yang sangat tajam. Oleh karena tingkah laku yang menyenangkan, anjing banyak dipelihara sebagai hewan rumahan. Contohnya anjing golden retriever yang berbulu lembut dan panjang.
Kalimat utama:
Baca Juga: Kalimat Definisi: Pengertian dan Ciri-cirinya, Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA
Anjing adalah binatang mamalia yang tergolong karnivora dan omnivora.
Itulah beberapa penjelasan tentang ide pokok dalam sebuah paragraf ya, Kids.
Pertanyaan: |
Apakah pengertian ide pokok? |
Petunjuk, cek lagi page 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.