4. American shorthair
Kucing American shorthair adalah kucing berbulu putih yang sudah ada sejak kedatangan kapal Mayflower pada 1620.
American shorthair merupakan kucing berukuran sedang hingga besar dengan kepala bulat besar dan matanya yang besar.
Kucing yang satu ini memiliki bulu pendek, kasar, dan lebat, tubuh berotot, serta kecenderungan menjadi pemburu hebat.
Walau warna paling populer adalah silver tabby, American shorthair yang berwarna putih bersih adalah kucing yang indah.
5. Persia
Persia merupakan salah satu ras kucing yang paling populer dengan bulu panjang yang indah dan halus, serta gempal berukuran sedang hingga besar.
Wajah datar dengan moncong dan hidung lebih panjang adalah ciri khas dari kucing Persia.
Persia adalah kucing yang manis dan lembut yang senang berpelukan dan bersantai. Selain itu, kucing ini juga merupakan simbol keanggunan dan kemewahan.
Kucing putih Persia memiliki mata tembaga atau biru atau memiliki "mata ganjil" yang berarti satu mata biru dan satu mata tembaga.
Nah, itulah kucing-kucing berbulu putih yang lucu nan menggemaskan dan juga sangat populer.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.