Find Us On Social Media :

Sama-sama Fenomena Sosial, Ini Perbedaan Modernisasi dan Globalisasi

Globalisasi dan modernisasi adalah fenomena sosial yang ada di tengah masyarakat.

GridKids.id - Kids, tahukah kalian pengertian modernisasi dan globalisasi?

Globalisasi dan modernisasi adalah sebuah fenomena sosial yang ada di tengah masyarakat.

Kedua istilah tersebut mengarah pada perubahan sosial ke arah yang lebih maju.

Meski demikian, kedua istilah tersebut memiliki beberapa perbedaan.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian belajar tentang perbedaan modernisasi dan globalisasi.

Yuk, langsung saja kita simak tentang perbedaan modernisasi dan globalisasi!

Perbedaan Modernisasi dan Globalisasi

Sebelum melihat apa saja perbedaannya, mari kita simak pengertian masing-masing istilah tersebut.

Secara umum, modernisasi adalah proses perubahan kehidupan sosial masyarakat ke arah yang lebih maju.

Modernisasi juga bisa diartikan sebagai perubahan masyarakat tradisional menjadi masyarakat modern.

Sementara itu, globalisasi mengacu pada hubungan antar bangsa dan manusia di seluruh dunia.

Baca Juga: Globalisasi di Bidang IPTEK: Tujuan dan Upaya untuk Menghadapinya