Find Us On Social Media :

Keanekaragaman Hayati di Indonesia: Flora dan Fauna, IPA Kelas 10 SMA

Indonesia adalah negara yang kaya akan keberagaman flora dan faunanya, mulai dari corak asiatis, peralihan, dan australis.

GridKids.id - Pada artikel belajar dari Rumah (BDR) kali ini kamu akan diajak belajar bersama tentang keanekaragaman hayati di Indonesia.

Indonesia merupakan negara yang punya keanekaragaman hayati tertinggi kedua setelah Brazil.

Indonesia yang punya letak astronomis terletak 6° LU - 11° LS dan 95° BT - 141° BT dan memiliki iklim tropis.

Indonesia yang punya curah hujan yang tinggi dan cahaya matahari sepanjang tahun, dengan keadaan yang mendukung untuk berbagai organisme sehingga Indonesia punya keanekaragaman hayati yang tinggi.

Fauna Indonesia bisa dibagi menjadi tiga wilayah, wilayah barat (Sumatra, Kalimantan, Jawa, dan pulau kecil di sekitarnya), wilayah tengah (Sulawesi dan Nusa Tenggara) dan wilayah timur (Papua dan pulau di sekitarnya).

Hewan wilayah barat punya ciri-ciri yang sama dengan hewan yang ada di benua Asia disebut dengan hewan asiatis.

Hewan asiatis biasanya punya ciri-ciri mamalia berukuran besar dan sedikit burung yang punya bulu indah, misalnya gajah, harimau, badak, merak, dan masih banyak lagi.

Hewan wilayah timur punya ciri-ciri seperti hewan di benua Australia sehingga disebut dengan hewan australis.

Hewan australis biasanya berupa hewan mamalia berukuran kecil, hewan marsupilais (hewan berkantong), dan burung berbulu indah seperti kuskus dan cendrawasih.

Sedangkan hewan di wilayah tengah, hewan ini punya ciri-ciri peralihan antara hewan asiatis dengan hewan australis, yaitu hewan-hewan seperti komodo, burung maleo, dan anoa.

Lalu, apa sajakah keanekaragaman tumbuhan yang ditemukan di Indonesia?

Baca Juga: Gambaran Keanekaragaman Hayati di Indonesia dan Ancamannya, IPA 7 SMP Tema 6

Keanekaragaman Hayati di Indonesia

Beberapa tumbuhan di Indonesia merupakan tumbuhan endemik yang enggak ditemukan di mana pun di dunia.

Dengan bentang alam Indonesia yang luas mungkin saja masih ada spesies tanaman yang belum teridentifikasi.

Di antara tumbuhan yang sudah diidentifikasi baru sebagian kecil yang diketahui manfaatnya.

Indonesia punya luas daratan 1.890.739 km persegi dan luas lautan 6.315.222 km persegi.

Dengan demikian wilayah Indonesia terdiri dari 76,96% lautan, yang punya keanekargaman hayati yang tinggi.

Biota laut yang dimiliki Indonesia beranekaragaman, baik itu protista, tumbuhan atau hewannya, yang sebagian besar belum dieksplorasi dan belum dimanfaatkan.

Contoh keanekaragaman flora dan fauna, di daratan dan lautan, yaitu:

- Hewan tipe peralihan: Anoa (Bubalus sp) yaitu kerbau kerdil yang jadi hewan endemik pulau Sulawesi dan Pulau Buton.

- Hewan tipe Asiatis: Badak jawa (Rhinoceros sondaicus) yang dikenal sebagai badak bercula satu adalah badak langka yang hidup di Taman Nasional Ujung Kulon.

- Hewan tipe Australis: Cendrawasih (Paradisaea apoda) atau bird of paradise karena keindahan bulunya yang berhabitat di Papua.

Baca Juga: Manfaat Flora dan Fauna untuk Kesejahteraan, Geografi Kelas 11 SMA

- Tanaman buah merah (Pandanus Conoideus) adalah jmuan dalam pesta adat bakar batu oleh penduduk Wamena, Papua sebenarnya merupakan tanaman pandan-pandanan.

- Tanaman cendana (Santalum album) adalah tanaman asli Indonesia yang banyak ditemukan di daerah Nusa Tenggara Timur.

Pertanyaan:
Sebutkan tiga tipe fauna Indonesia dan contohnya!
Petunjuk, cek lagi page 1.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.