Find Us On Social Media :

Mengenal Jenis Kata Serapan, Kata yang Berasal dari Bahasa Asing

Kata serapan adalah kata yang diadaptasi dari bahasa asing.

GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang kata serapan?

Secara umum, kata serapan adalah kata yang berasal dari bahasa asing.

Namun, bahasa tersebut telah diintegrasikan ke bentuk bahasa lokal dan telah diterima penggunaanya oleh masyarakat.

Kata serapan sendiri berfungsi untuk memperkaya kosa kata pada suatu bahasa.

Selain itu, kata serapan juga bisa memberikan pengetahuan lebih tentang bahasa asing kepada pemakai Bahasa Indonesia.

Kata serapan sendiri dikelompokkan menjadi beberapa macam.

Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa jenis kata serapan, ya.

Lantas, apa saja jenisnya? Yuk, kita simak satu per satu!

Jenis-jenis Kata Serapan

Dilansir dari kompas.com, ada beberapa jenis kata serapan.

Berikut ini adalah beberapa jenis kata serapan yang bisa kalian pahami:

Baca Juga: Belajar Bahasa Prancis: Nama Buah-Buahan (des fruits) dan Artinya

1. Adopsi

Kata serapan adopsi adalah penyerapan kosa kata asing dengan makna yang sama ke dalam bahasa Indonesia tanpa mengubah ejaan.