Find Us On Social Media :

Pengertian Tindakan Sosial Menurut Para Ahli dan Tipe-tipenya

Tindakan sosial merupakan tindakan individu yang mempunyai makna atau arti subyektif bagi dirinya dan diarahkan kepada tindakan orang lain

GridKids.id - Kids, kita pasti pernah mendapat perlakuan baik atau buruk dari seseorang.

Dalam ilmu sosiologi hal itu disebut sebagai tindakan sosiologi. Tindakan sosiologi merupakan interaksi seseorang yang akan muncul tindakan, respon dan sejenisnya dari kedua belah pihak.

Sekarang simak tindakan sosial menurut para ahli dan tipe-tipenya, yuk!

Pengertian Tindakan Sosial

Pengertian tindakan sosial yaitu tindakan yang dipengaruhi dan mempengaruhi orang lain saat melakukan interaksi sosial.

Sedangkan interaksi sosial merupakan hubungan antara dua individu atau lebih yang kemudian saling mempengaruhi.

Secara sederhana, tindakan sosial bisa diartikan sebagai respon atau reaksi yang terlihat secara kasat mata setelah melakukan interaksi sosial.

Bentuknya kemudian beragam sehingga jenis dari tindakan sosial juga sangat beragam yang nanti dijelaskan di bawah. 

Contohnya adalah pada saat ada komunikasi antara dua orang, komunikasi ini terjadi sebagai upaya pertukaran informasi. Setelah informasi disampaikan salah satunya maka pendengar informasi akan bereaksi. 

Tindakan Sosial Menurut Para Ahli

Pengertian tindakan sosial kemudian dijelaskan juga oleh sejumlah ahli, para ahli ini kemudian menyampaikan pendapatnya. 

Baca Juga: Jawab Pertanyaan Sosiologi Kelas X SMA: Bagaimana Interaksi Sosial Dapat Terjadi?

Berikut pengertian tindakan sosial dari para ahli:

1. Max Weber

Menurut Weber, tindakan sosial merupakan tindakan yang didasari pada bentuk fakta sosial yang memiliki pengaruh besar dalam kehidupan bermasyarakat, dimana sistem sosial dalam pengaruh ini diciptakan dari hubungan individu pada kelompoknya.

2. Ritzer

Menurut Ritzer, tindakan sosial, yaitu perilaku perulangan yang dijalankan dengan sifat sengaja sebagai akibat dari adanya pengaruh atas situasi yang serupa tujuan secara pasif dalam situasi tertentu.

Apa Tujuan Tindakan Sosial?

Tindakan sosial bertujuan untuk memenuhi kebutuhan individu dan memengaruhi individu lain dalam lingkungan masyarakat.

Selain itu, juga bisa mencipatkan kebudayaan yang dimiliki seseorang sebagai bagian dari sebuah kelompok masyarakat berbudaya.

Tipe-Tipe Tindakan Sosial

Dikutip dari buku Paradigma Sosiologi: Perspektif Kesatuan Ilmu (2022) oleh Kaisar Atmaja, terdapat empat tipe tindakan sosial yang memuat alasan atau rasionalitas di balik tindakan individu, yaitu: 

1. Tindakan sosial instrumental 

Baca Juga: Sosiologi Kelas X SMA: 4 Tipe Tindakan Sosial Menurut Max Weber

Tindakan sosisial instrumental adalah tindakan sosial yang dilakukan seseorang dan menganggapnya sebagai alat untuk mendapatkan tujuan lainnya di masa depan. 

Tindakan sosial ini merupakan tindakan yang dilakukan untuk mencapai tujuan praktis.

Hal ini didasarkan pada kesesuaian antara tujuan serta ketersediaan alat yang digunakan untuk mencapainya (berorientasi tujuan). 

Tindakan ini disebut rasional karena dilakukan dalam kesadaran dan penuh perhitungan.

Misalnya tindakan menabung dimaksudkan untuk tujuan memupuk kekayaan dan motif berjaga-jaga manakala membutuhkan biaya dalam jumlah besar.

2. Tindakan sosial nilai

Tindakan sosial nilai merupakan tindakan yang dilakukan berdasarkan pertimbangan nilai seperti etika, estetika, moral, dan religi. 

Tindakan ini tetap dipahami sebagai tindakan rasional karena dilakukan dengan kesadaran.

Bedanya, dasar dari tindakan ini adalah nilai-nilai yang diyakini oleh pelaku tindakan sosial tersebut. 

3. Tindak sosial afektif

Tindak sosial ini dilakukan sebagai faktor emosi atau perasaan seperti cinta, amarah, bahagia, sedih, kasihan, simpati, empati dan sebagainya.

Baca Juga: Pengertian Tindakan dan Interaksi Sosial serta Ciri-Ciri, Sosiologi Kelas 10 SMA

4. Tindakan sosial tradisional 

Tindakan sosial ini dilakukan karena sudah menjadi kebiasaan atau lazim dilakukan. 

Seseorang melakukan tindakan sosial ini disebabkan oleh kebiasaan yang diwariskan dari generasi pendahulunya. 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.