Find Us On Social Media :

Materi Ekonomi: Macam-Macam Motif Ekonomi Lengkap dengan Contohnya

Motif ekonomi adalah alasan yang mendorong seseorang untuk melakukan tindakan ekonomi.

GridKids.id - Kali ini kita akan belajar tentang macam-macam motif ekonomi dan contohnya.

Apakah kamu tahu, apa itu motif ekonomi?

Singkatnya, motif ekonomi merupakan alasan atau hal yang mendorong seseorang untuk melakukan tindakan ekonomi.

Di antara kita pasti pernah membeli barang yang kita inginkan sejak dulu, atau menggunakan jasa karena benar-benar membutuhkannya.

Jika kamu pernah melakukan hal di atas, berarti tindakan yang kamu lakukan itu terdorong oleh motif ekonomi, Kids.

Untuk memenuhi kebutuhannya, setiap manusia pastinya memiliki motif ekonomi.

Sementara itu, tindakan ekonomi merupakan cara manusia untuk memenuhi keinginan atau kebutuhannya untuk meraih kemakmuran.

Pada dasarnya, motif ekonomi yang paling utama adalah untuk memenuhi kebutuhan atau keinginan.

Contohnya saat seseorang harus membeli makan dan minum agar bisa bertahan hidup.

Lalu, apa saja macam-macam motif ekonomi? Yuk, cari tahu di sini!

Macam-Macam Motif Ekonomi

Baca Juga: Apa Perbedaan Motif Ekonomi dan Tindakan Ekonomi? Ini Penjelasannya

1. Motif memperoleh kekuasaan

Biasanya motif untuk memperoleh kekuasaan dilakukan oleh para pengusaha yang ingin mengembangkan usahanya dengan membuka cabang.

Namun terkadang, motif ini sulit dibedakan dengan motif ekonomi untuk memperoleh penghargaan.

Sebab, sangat mungkin sekali orang melakukan suatu hal yang sama namun tujuannya berbeda.

Misalnya, A membiayai perbaikan jalan di kampungnya. Motif ekonomi A ditujukan untuk memperoleh penghargaan dari warna atau kekuasaan seperti terpilihnya jadi lurah. 

2. Motif memperoleh keuntungan

Motif memperoleh keuntungan bagi pengusaha adalah dorongan untuk mendapatkan keuntungan sebesar mungkin dalam rangka memperluas usahanya.

Contohnya, pemilik usaha akan berupaya menghasilkan produk berkualitas dengan harga yang terjangkau agar produk tersebut mampu menarik minat dan pembelian ulang.

3. Motif sosial atau membantu sesama

Motif ekonomi yang selanjutnya adalah membantu sesama atau sosial.

Baca Juga: 3 Tujuan Motif Ekonomi Berdasarkan Kebutuhan serta Contoh Kegiatannya

Manusia enggak hanya terdorong untuk memenuhi kebutuhannya sendiri, namun juga membantu sesama yang membutuhkan.

Sehingga ini mendorong seseorang melakukan kegiatan sosial. Contohnya membantu korban bencana alam dengan memberi sumbangan.

4. Motif memperoleh penghargaan

Motif ekonomi memperoleh penghargaan ada dalam setiap manusia yang pastinya ingin dihargai dan memberi kesan positif bagi orang lain.

Salah satu cara untuk menggapainya yaitu dengan melakukan kegiatan ekonomi yang didorong rasa ingin penghargaan.

Contohnya, seseorang membeli dan menggunakan barang mewah untuk mendapat pujian atau penghargaan dari orang lain.

Nah, itu dia penjelasan mengenai macam-macam motif ekonomi beserta contohnya.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.