Find Us On Social Media :

Bagaimana Cara Meningkatkan Kesadaran Gender? PPKN Kelas 7 SMP

Kedasaran gender dapat ditingkatkan masyarakat.

GridKids.id - Kids, dalam materi PPKN kelas 7 SMP terdapat materi keragaman gender.

Dalam materi tersebut terdapat pertanyaan "bagaimana cara meningkatkan kesadaraan gender?".

Ini karena banyak sekali anggapan jika laki-laki lebih kuat dibandingkan perempuan, sehingga membuat laki-laki lebih diistimewakan.

Untuk itu kita cari tahu cara meningkatkan kesadaran gender, yuk!

Pengertian Gender

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), gender memiliki makna sederhana sebagai jenis kelamin.

Dapat disimpulkan keragaman gender adalah keragaman jenis kelamin, yakni perempuan dan laki-laki.

Pembedaan kedua gender ini berdasarkan aspek fisiologi, yaitu perbedaan secara fisik.

Kesetaraan Gender

Di kehidupan sehari-hari kesetaraan gender belum sepenuhnya teralisasi dengan baik.

Masih ada oknum yang merendahkan perempuan dan beranggapan perempuan secara fisik tidak sekuat laki-laki.

Baca Juga: Fakta-Fakta Hari Perempuan Internasional, Mulai dari Sejarahnya

Padahal laki-laki dan perempuan setara di hadapan Tuhan serta hukum.

Karena itu muncul gerakan perlindungan dan pemberdayaan perempuan di seluruh dunia.

Lalu bagaimana cara meningkatkan kesadaran gender?

Meningkatkan Kesadaran Gender

1. Belajar tentang isu-isu gender

Cobalah dengan membaca dan mempelajari isu-isu gender yang ada, seperti kesetaraan gender,, stereotip gender, dan lainnya.

Kita juga dapat mengunjungi situs web organisasi yang berfokus pada isu-isu gender.

2. Mendukung kampanye kesetaraan gender

Kita dapat mendukug kampanye yang berfokus pada kesetaraan gender sehingga membantu meningkatkan kesadaran tentang isu-isu yang relevan dan mempromosikan perubahan positif.

Kampanye ini dapat berupa petisi, demonstrasi, atau proyek-proyek yang didukung oleh organisasi yang terkait.

3. Membentuk komisi nasional perempuan

Baca Juga: Hasil Kongres Perempuan Indonesia I, II, dan III, Materi Kelas 5 SD

Dengan dibentuknya kominisi nasional perempuan, diharapkan masyarakat lebih peka terhadap kesadaraan gender.

4. Dukung hak-hak perempuan

Kita dapat mendukung organisasi yang berfokus pada hak-hak perempuan, termasuk hak untuk mendapat pendidikan hingg hak untuk bekerja dengan kondisi yang adil.

Mendukung hak-hak perempuan adalah salah satu cara yang paling efektif untuk meningkatkan kesadaran gender.

5. Edukasi sejak dini

Menanamkan nilai kesetaraan gender dan mengajarkan anak-anak dari usia dini tentang isu-isu gender dapat membantu mengurangi diskriminasi gender di masa depan. 

Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kesadaran gender.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.