Find Us On Social Media :

Segera Periksa, Ini 6 Bentuk dan Warna Kuku yang Menandakan Masalah Kesehatan pada Tubuh

Salah satu cara mengecek masalah kesehatan tubuh adalah dengan memperhatikan kondisi kuku.

GridKids.id - Salah satu cara mengecek masalah kesehatan tubuh adalah dengan memperhatikan kondisi kuku.

Selain kuku, warna kulit dan kondisi rambut juga bisa mengungkapkan masalah kesehatan dalam tubuh.

Kuku merupakan zat tanduk tipis yang tumbuh melekat pada ujung jari tangan atau kaki. Kuku jemari yang sehat tumbuh kira-kira 3,5 milimeter perbulan, ya.

Pertumbuhan kuku bisa dipengaruhi oleh obat-obatan, asupan nutrisi, hingga penyakit.

Biasanya kuku yang sehat akan terlihat berwarna merah muda dengan warna sedikit lebih gelap di bagian tepinya.

Melansir dari klikdokter.com, kuku tak sehat biasanya ditandai dengan ujung jari dan kuku berwarna pucat.

Tahukah kamu? Mengenali dan memahami kondisi kuku bisa membantu mendeteksi ganguan parah pada kesehatan sehingga bisa mengambil tindakan yang tepat.

Berikut ini merupakan bentuk dan warna kuku yang mengungkap masalah kesehatan tubuh, apa saja?

1. Bintik Putih

Saat memperhatikan kuku, apakah kamu menemukan bintik putih, Kids?

Bintik putih yang muncul pada satu atau dua kuku menjadi tanda kekuranga kalsium dan seng pada tubuh.

Baca Juga: Tak Hanya Diabetes dan Infeksi Jamur, Ini 5 Penyebab Kuku Kuning, Apa Saja?