Find Us On Social Media :

Fakta tentang Candi Borobudur, Benarkah Tak Pernah Masuk 7 Keajaiban Dunia?

Candi Borobudur sebagai salah satu peninggalan megah dinasti Syailendra era Mataram Kuno tak pernah masuk daftar 7 Keajaiban Dunia. Benarkah begitu?

GridKids.id - Kids, belakangan di media sosial twitter sedang banyak dibahas tentang kebohongan yang sempat dipercaya banyak orang di waktu kecil.

Muncul banyak respon dari user twitter yang membagikan potret daftar keajaiban dunia yang mencantumkan candi Borobodor di Jawa Tengah sebagai salah satunya.

Nah, hal ini telah lama menjadi sesuatu yang salah kaprah dan perlu diluruskan, nih, Kids.

Daftar 7 keajaiban dunia atau dikenal juga dengan 7 Wonders of the World dibuat oleh yayasan Swiss New Open World Corporation (NOWC) berdasar voting pada tahun 2000.

Vote sebanyak 100 juta suara berhasil terkumpul dan dilist menjadi 7 lokasi keajaiban dunia yang tersebar di seluruh dunia.

Anda juga bisa menaiki VW Borobudur untuk melihat indahnya sekitaran candi.

Proses voting melibatkan 7 panelis yang melakukan penilaian yang bertahap selama rentang tahun 2000-2007.

Tim penyelenggara menyiapkan 7 panelis yang berprofesi sebagai arsitek yang berasal dari berbagai belahan dunia, di antaranya: Aziz Tayob (Afrika Selatan), Cezar Pelli (Argentina-Amerika), Zaha Hadid (Iraq-Inggris), Harry Seidler (Austria-Australian), Tadao Ando (Jepang), Federico Mayor Zaragosa (Spanyol), dan Yunho Chang (Cina-Amerika).

Berdasarkan kriteria yang ditentukan oleh NOWC, Candi Borobudur yang berlokasi di Magelang, Jawa Tengah, enggak pernah masuk ke 7 daftar keajaiban dunia.

Candi Borobudur hanya berhasil masuk ke 176 nominasi awal penentuan 7 Keajaiban dunia.

Kala itu, Candi Borobudur bahkan enggak berhasil lolos dan terpilih masuk ke daftar 77 teratas untuk masuk ke tahap penyisihan selanjutnya.

Lalu, seperti apa daftar 7 keajaiban dunia sesuai versi NOWC yang sebenarnya?