GridKids.id - Salah satu jenis beruang di muka bumi adalah beruang kutub atau polar bear.
Beruang kutub dikenal karena berhabitat di wilayah sangat dingin. Beruang kutub memiliki nama ilmiah Ursus maritimus dan dikenal sebagai perenang yang handal.
Beruang kutub termasuk mamalia laut yang makanan utamanya merupakan anjing laut.
Tahukah kamu? Cara beruang kutub berburu cukup unik, lo.
Mereka akan menunggu tanpa suara di dekat lubang es yang biasanya digunakan oleh anjing laut untuk bernapas.
Nah, ketika anjing laut muncul, beruang kutub akan mendekatinya secara diam-diam dan kemudian menyergapnya.
Diketahui cara berburu ini bisa dilakukan dengan baik oleh beruang kutub karena memiliki indra penciuman yang tajam.
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa saja ciri-ciri beruang kutub, simak informasi di bawah ini.
Ciri-Ciri Beruang Kutub
1. Hanya Bisa Ditemukan di Kutub Utara
Salah satu ciri-ciri beruang kutub adalah hanya bisa ditemukan di Kutub Utara, Kids.
Baca Juga: Jadi Beruang Kutub Tergemuk, Berat Fat Albert Hampir Capai 700 Kilo, Ternyata Ini Penyebabnya