Find Us On Social Media :

Pengertian Peramban Internet, Materi Informatika Kelas 7 SMP

Pengertian peramban internet.

GridKids.id - Kids, apa saja yang kamu ketahui tentang peramban internet?

Peramban internet adalah salah satu jenis aplikasi yang ada pada komputer.

Aplikasi ini digunakan untuk mengakses halaman website di internet.

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu belajar tentang peramban internet, ya.

Yuk, langsung saja kita simak informasi tentang peramban internet.

Pengertian Peramban Internet

Peramban internet adalah perangkat lunak aplikasi untuk mengakses halaman di internet.

Internet sendiri merupakan sebuah jaringan komputer yang saling terhubung satu sama lain.

Dengan peramban internet, kita bisa mengakses halaman website di dunia.

Contohnya adalah akses ke website video seperti YouTube dan lainnya.

Selain itu, dengan peramban internet kita juga bisa melakukan komunikasi melalui internet.

Baca Juga: Mengenal Graphical User Interface, Materi Informatika Kelas 7 SMP