GridKids.id - Mandi memang dapat membersihkan kulit serta menghilangkan sel-sel kulit mati, sehingga pori-pori menjadi bersih dan sel kulit bisa berfungsi dengan baik.
Namun, pernahkah kamu berpikir seberapa bersih tubuhmu setelah mandi?
Beberapa merek sabun mengklaim mampu membunuh 99% kuman dan air hangat akan bisa membantu.
Terlebih jika Kids menggosok badan ketika mandi. Hal itu bisa membersihkan lebih banyak kotoran dan kuman.
Hal tersebut juga dinilai bisa menghilangkan bau dan minyak berlebih dari tubuh.
Tapi ternyata, setelah mandi kamu akan tetap memiliki mikroorganisme yang menempel.
Apa Itu Mikroorganisme?
Mikroorganisme terdiri dari dua kata yakni "mikro" yang berarti sangat kecil dan "organisme" yang berarti makhluk hidup.Dengan demikian, mikroorganisme adalah makhluk hidup yang sangat kecil, seperti bakteri, jamur hingga beberapa virus.
Karena ukurannya yang sangat kecil, mereka enggak bisa dilihat tanpa alat bantu.
Ukuran mereka diketahui berkisar antara 100 nanometer hingga hampir 1 milimeter.
Baca Juga: Bermula dari Ritual, Sejak Kapan Manusia Mandi? #AkuBacaAkuTahu
Bahkan mungkin ada ribuan mikroorganisme yang bisa hidup dalam satu tetes air yang kecil dan enggak diolah.