Find Us On Social Media :

Batas-Batas Wilayah Indonesia dan Dasar Penetapannya, PPKn Kelas 7 SMP

Batas-batas wilayah Indonesia.

GridKids.id - Kids, sekarang kita akan membahas materi PPKn kelas 7 SMP tentang wilayah Indonesia.

Apa kamu tahu batas-batas wilayah Indonesia dan dasar penetapan wilayah Indonesia?

Sebelumnya, terdapat perbedaan mengenai wilayah Indonesia dari tiga tokoh penting di Indonesia, yaitu Soekarno, Mohammad Yamin dan Mohammad Hata.

Kala itu Moh Yamin mengusulkan wilayah Indonesia mencakup seluruh kekuasaan Hindia Belanda, termasuk Papua, Timor Portugis, Borneo Utara, dan Malaya.

Sedangkan Moh Hatta dan Soekarno berpendapat jika wilayah Indonesia enggak perlu mencakup Papua.

Menurutnya, Indonesia hanya sampai Borneo Utara dan Malaya saja.

Hingga perbedaan pendapat tersebut berakhir dengan hasil:

Cara para tokoh untuk mengakhiri perbedaan pendapat mengenai wilayah Indonesia ini:

Dilakukan pemungutan suara terhadap wilayah Indonesia, ketua BPUPKI melakukan pemungutan suara dengan pilihan sebagai berikut:

  1. Pilihan pertama: Wilayah Indonesia mencakup seluruh Hindia Belanda.
  2. Pilihan kedua: Wilayah Indonesia termasuk Malaya, Borneo Utaram Timor Portugis, dan Papua.
  3. Pilihan ketiga: Wilayah Indonesia mencakup seluruh Hindia ditambah Malaya dan Borneo Utara.

Dari ketiga pilihan tersebut, suara terbanyak terdapat pada pilihan kedua.

Baca Juga: Persebaran Fauna di Wilayah Indonesia, Geografi Kelas 11 SMA

Batas-batas wilayah di Indonesia