Find Us On Social Media :

20 Fakta Menarik Flora, Salah Satunya Buah Paling Tua yang Dibudidayakan Manusia

Ada banyak fakta menarik tentang flora atau dunia tumbuhan yang mungkin belum kamu tahu. Apa saja, ya?

GridKids.id - Kids, kembali lagi ke artikel fakta bersama GridKids, nih. Kali ini akan membahas fakta apa lagi, ya?

Sebelumnya kamu sudah diajak membahas beberapa fakta menarik tentang manusia dan fauna.

Nah, kali ini kamu akan diajak melihat berbagai fakta menarik tentang flora (dunia tumbuhan) yang mungkin belum kamu ketahui, Kids.

Dalam buku berjudul Fakta Keren oleh @Faktakeren terbitan Kompas Gramedia, ada banyak sekali fakta menarik tentang flora yang perlu kamu ketahui, di antaranya:

Fakta Menarik tentang Flora

1. Vitamin yang terdapat pada buah biasanya terdapat di bagian kulitnya.

2. Sebelum 1930 enggak ada bunga mawar warna merah karena mawar merah adalah hasil mutasi genetika.

3. Jagung adalah tanaman rumput raksasa.

4. Ketika kita banyak menangis ketika mengiris bawang, berarti menunjukkan tingkat kesegaran bawangnya.

5. Giant pitcher plant adalah salah satu tanaman paling berbahaya karena bisa menelan tikus besar.

6. Tanaman bambu bisa menyerap empat kali jumlah karbondioksida ketimbang tanaman lainnya.

Baca Juga: Ragam dan Dinamika Flora dan Fauna Indonesia, Geografi Kelas 11 SMA

7. Pinus great basin bristle cone adalah salah satu tanaman tertua di dunia yang masih ada di Bumi, umurnya sekitar 4.840 tahun.

8. Wortel terpanjang di dunia punya panjang sekitar 5,14 meter yang ditemukan pada 1996

9. Liken dan lumut kerak adalah jenis rumput hasil simbiosis antara ganggang dan jamur yang bisa hidup hingga ratusan tahun lamanya.

10. Budidaya kentang pertama dilakukan oleh orang Indian di Peru pada sekitar 4.000 tahun yang lalu.

11. Pisang dipercaya oleh banyak ahli holtikultura sebagai tanaman pertama yang dibudidayakan manusia.

12. Sebelum abad-16, banyak orang enggak berani menyantap tomat karena menganggapnya sebagai makanan yang beracun.

13. Lily of the valley adalah bunga beracun dengan harga paling mahal di dunia, per tangkainya dihargai sekitar 500 ribu rupiah dan hanya mekar setahun sekali.

14. Irlandia adalah negara pengonsumsi teh terbanyak di Dunia.

15. Apel bisa tumbuh dan berbuah dengan bantuan lebah atau kupu-kupu.

16. Rafflesia arnoldii adalah bunga terbesar di dunia.

17. Pakis maidenhair adalah tanaman yang sudah dikenal sejak zaman dinosaurus.

Baca Juga: Pembagian Flora Indonesia Bagian Barat Beserta Jenis dan Contohnya

18. Biji apel mengandung sianida.

19. Buah stroberi memroduksi enzim malic acid yang membantu memutihkan gigi.

20. Brokoli dan kembang kol adalah sayuran yang berbentuk bunga.

Itulah tadi 20 fakta menarik tentang flora atau dunia tumbuhan yang perlu kamu tahu, Kids. Semoga menambah wawasanmu, ya!

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.