Langkah Membuat Gambar Cerita
1. Persiapkan alat dan bahan
Sebelum memulai untuk membuat gambar cerita, kita harus menyiapkan bahan dan alat terlebih dahulu.
Kita juga harus menentukan jenis teknik yang akan digunakan yaitu teknik basah atau kering.
Alat dan bahan yang digunakan dengan teknik kering, mulai dari pensil, krayon, pulpen atau spidol dan kertas.
Sementara itu, alat dan bahan yang digunakan untuk teknik basah seperti cat air, cat minyak, palet, kuas,dan kanvas.
2. Tentukan tema
Langkah selanjutnya untuk membuat gambar cerita adalah dengan menentukan tema gambar yang akan dibuat.
Penentuan tema dapat dilakukan dengan melihat lingkungan sekitar atau pengalaman sendiri dan orang lain.
Setelah tema sudah mantap dan dipilih, tentukanlah unsur-unsurnya.
Baca Juga: Apa Fungsi dan Ciri-Ciri Gambar Cerita? Materi Kelas 5 SD Tema 6