Apa Itu Ekonomi Kreatif? Ini Pengertian dan 5 Manfaatnya

Ekonomi kreatif adalah salah satu manfaat dari bentuk pelestarian dan pemanfaatan produk lokal.

Ekonomi kreatif adalah salah satu manfaat dari bentuk pelestarian dan pemanfaatan produk lokal.

GridKids.id - Kali ini kita akan membahas tentang manfaat ekonomi kreatif serta penjelasannya.

Apakah kamu tahu apa itu ekonomi kreatif?

Ekonomi kreatif adalah salah satu manfaat dari bentuk pelestarian dan pemanfaatan produk lokal.

Jadi, pelaksanaan ekonomi kreatif ini diwujudkan dengan cara menghasilkan barang dari buah pemikiran dan desain kreatif.

Berikut penjelasan lengkapnya!

Pengertian Ekonomi Kreatif 

Dikutip dari buku Membangun Ekonomi Kreatif di Indonesia (2022) karya Amruddin dkk, berikut pengertian ekonomi kreatif:

"Ekonomi kreatif adalah kegiatan ekonomi yang memanfaatkan ide serta pengetahuan berkonsep kreatif dari manusia sebagai faktor produksi utamanya." 

Dapat diartikan bahwa ekonomi kreatif merupakan kegiatan ekonomi yang digerakkan oleh kreativitas, pengetahuan, dan ide.

Kreativitas seseorang yang dibarengi dengan ide dan pengetahuan, mendorong manusia untuk menghasilkan produk yang berdaya tinggi.

Setelah itu, masyarakat akan berupaya memperluas jangkauan pasar dengan mengekspor hasil produksinya ke luar negeri.

Baca Juga: Ekonomi Kreatif: Pengertian, Ciri-Ciri, hingga Manfaatnya

Utamanya, masyarakat negara akan mendapatkan keuntungan atau manfaat besar dari aktivitas ekspor ekonomi kreatif.

Manfaat Ekonomi Kreatif

Menurut Haswan Yunaz, dkk dalam buku Ekonomi Kreatif (2022), berikut manfaat ekonomi kreatif:

1. Meningkatkan inovasi 

Jika masyarakat sudah terdorong kreatif, mereka akan lebih mudah meningkatkan inovasi ide serta gagasan baru.

2. Memperluas lapangan pekerjaan 

Hadirnya konsep ekonomi kreatif di Indonesia, jelas membantu perluasan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.

3. Mengurangi pertumbuhan angka pengangguran 

Ekonomi kreatif tak hanya memperluas lapangan pekerjaan, melainkan turut mengurangi pertumbuhan angka pengangguran serta kemiskinan.

Manfaat dari ekonomi kreatif lainnya, yakni memperbaiki kualitas produk, meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menciptakan peluang usaha baru.

Baca Juga: Kegiatan Ekonomi: 15 Jenis Industri di Bidang Industri Kreatif

4. Mendorong masyarakat kreatif 

Salah satu manfaat dari ekonomi kreatif adalah mendorong kreativitas masyarakat, terlebih di era serba digital saat ini.

5. Membangun kompetisi bisnis 

Manfaat ekonomi kreatif lainnya, yakni membangun kompetisi bisnis yang sehat dan positif, dengan tidak berusaha menjatuhkan pihak lain.

Nah, itu dia pembahasan mengenai pengertian dan manfaat ekonomi kreatif.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.