Find Us On Social Media :

4 Jenis Usaha Ekonomi yang Dikelola Sendiri, Materi Kelas 5 SD Tema 8

Jenis usaha ekonomi yang dikelola sendiri, materi kelas 5 SD tema 8.

GridKids.id - Pada pembahasan materi kelas 5 SD tema 8, kita akan belajar tentang jenis usaha ekonomi yang dikelola sendiri.

Di dalam materinya terdapat pertanyaan, apa saja jenis usaha ekonomi yang dikelola sendiri?

Untuk menjawabnya, kamu harus membaca secara saksama isi materinya seperti di bawah ini!

Kids, usaha adalah kegiatan yang dilakukan untuk memperoleh keuntungan terus menerus secara berkesinambungan.

Usaha ekonomi merupakan kegiatan yang biasa dilakukan oleh masyarakat atau seseorang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Terdapat berbagai jenis usaha ekonomi yang memanfaatkan alam dan lingkungan seperti pertanian, perikanan, dan perkebunan.

Tak hanya usaha yang memanfaatkan alam saja, ada juga jenis-jenis usaha yang bisa dikelola sendiri dan berkelompok.

Usaha yang dikelola sendiri disebut usaha perorangan. Usaha ekonomi ini memiliki modal terbatas dan biasanya dikelola secara sederhana. 

Yuk, simak beberapa contoh usaha ekonomi perorangan berikut ini!

Jenis-Jenis Usaha yang Dikelola Sendiri

1. Usaha Jasa 

Jenis usaha jasa adalah aktivitas ekonomi yang menjual atau menawarkan produk dalam bentuk pelayanan jasa.

Dasarnya, tujuan dari usaha di bidang jasa ini sama seperti usaha barang yaitu memperoleh keuntungan.

Baca Juga: 3 Jenis Usaha Masyarakat Indonesia, Materi Kelas 5 SD Tema 8