Find Us On Social Media :

Asal Persediaan Air Sungai, Manfaat, dan Faktornya, Materi Kelas 5 SD

Asal persediaan air sungai, materi kelas 5 SD tema 8.

GridKids.id - Pada pembahasan materi kelas 5 SD tema 8, kita akan belajar tentang hubungan manusia dan lingkungan.

Dalam materinya terdapat pertanyaan, dari mana asal persediaan air sungai?

Agar kamu menemukan jawabannya, simaklah isi materinya seperti berikut ini!

Seperti yang kita tahu bahwa sungai sangat penting dan bermanfaat bagi seluruh makhluk hidup di bumi.

Air yang di sungai pun menjadi sumber daya alam yang sangat penting.

Sungai menjadi bagian dari lingkungan yang penting bagi makhluk hidup karena sumber untuk mendapatkan air.

Hal inilah yang menyebabkan sungai selalu terisi air dan tak akan kering sehingga penting bagi makhluk hidup.

Air sungai bisa dimanfaatkan untuk memasak, minum, mencuci, dan menjadi pembangkit listrik tenaga air (PLTA).

Lalu, dari masa asal persediaan air sungai? Mari kita simak jawabannya di sini!

Asal Persediaan Air Sungai

Persediaan air sungai bisa berasal dari beberapa sumber, yaitu dari curah hujan dan dari sungai yang ada di sekitarnya.

Baca Juga: Pengertian dan Jenis Potensi Sumber Daya Air Indonesia, IPS Kelas 7 SMP Tema 3

Jumlah air hujan yang turun di suatu wilayah akan memengaruhi banyak atau sedikitnya debit air atau jumlah air yang memenuhi sungai. 

Sungai umumnya akan menampung air hujan yang berasal dari hulu sungai dan membentuk jadi satu sungai. 

Sehingga saat memasuki musim kemarau dan curah hujan menurun, jumlah air di sungai akan menurun. Bahkan, ada yang sampai kering.

Selain itu, sungai dari wilayah yang sama atau wilayah yang ada di sekitarnya akan membantu mengisi sungai lainnya. 

Hal ini terutama terjadi apabila sungai yang ada di wilayah itu sudah mencapai kapasitas maksimalnya untuk menghindari bencana banjir.

Semua makhluk hidup, mulai dari manusia, hewan, maupun tumbuhan dapat memanfaatkan air sungai.

Manfaat Air Sungai

1. Manfaat air sungai untuk manusia, yaitu:

- Mengairi tanaman pertanian.

- Sumber air keperluan sehari-hari.

Baca Juga: Menjawab Pertanyaan Tentang Air Sungai, Materi Kelas 5 Tema 8

2. Manfaat air sungai untuk tumbuhan:

- Membantu proses fotosintesis.

- Sebagai tempat hidup.

3. Manfaat air sungai untuk hewan:

- Sebagai sumber air minum.

- Sebagai tempat hidup.

Faktor-faktor yang Memengaruhi Persediaan Air Sungai 

- Curah hujan

- Penggunaan air sungai oleh manusia

- Pencemaran lingkungan

- Penyerapan air tanah.

Baca Juga: Apa Penyebab Air Sungai Tak Asin Seperti Air Laut? #AkuBacaAkuTahu

Nah, itu dia penjelasan tentang asal persediaan air sungai hingga faktor-faktor yang memengaruhinya.

Pertanyaan: Air sungai bisa dimanfaatkan untuk apa saja?

Petunjuk: Cek di halaman 1

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.