Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja fakta unik lumut yang perlu diketahui, ya!
Fakta-Fakta Unik Lumut
1. Lumut sudah ada sejak 300 juta tahun yang lalu sehingga termasuk tumbuhan purba.
2. Ada lebih 100 spesies lumut yang telah diteliti dan ternyata berasal dari periode Paleogen dan Neogen yakni periode sejak 66 juta tahun hingga 2,58 juta tahun yang lalu.
3. Terdapat sekitar 15.000 sampai 25.000 spesies yang tersebar di seluruh dunia.
4. Tumbuhan lumut bisa dengan mudah tumbuh dan tinggal di area yang disinari matahari serta bersuhu sejuk dan lembap.
5. Berbagai jenis lumut ditemukan di semua benua termasuk benua Antartika.
6. Lumut rusa jadi salah satu sumber makanan utama rusa di Far North.
7. Lumut membutuhkan kelembapan sehingga enggak ditemukan di gurun dan semi gurun.
8. Lumut purba yang ada di planet Bumi hanyalah alga.
Baca Juga: Kamar Mandi Penuh Jamur dan Lumut? Gunakan Cara Ini untuk Membersihkannya