Find Us On Social Media :

6 Tips Mudah Menghilangkan Bau Apek pada Lemari Pakaian, Sudah Tahu?

Bau apek dalam lemari pakaian dapat dihilangkan dengan berbagai cara.

GridKids.id - Kids, lemari pakaian memang sangat mudah sekali berbau apek.

Bau apek ini biasanya berasal dari pakaian yang terlalu lama di simpan dalam lemari kita.

Tak hanya itu, kondisi lemari yang lembap juga membuat jamur bisa berkembang biak sehingga menimbulkan bau tak sedap.

Agar lemari pakaian enggak bau apek, ada beberapa cara yang bisa dicoba.

Mulai dari membersihkan lemari, menggunakan ampas kopi, dan cara-cara lainnya.

Berikut beberapa tipsnya!

Tips Menghilangkan Bau Apek pada Lemari Pakaian

1. Bersihkan lemari pakaian

Cara awal yang harus kamu lakukan adalah membersihkan lemari pakaian.

Kosongkan lemari pakaian, bersihkan rak dan dinding lemari dengan benar.

Setelah itu, cucilah pakaian dan jika kamu menyimpan sepatu di lemari, bersihkanlah agar sepatu tak berbau.

Baca Juga: Sering Terjadi di Musim Hujan, Begini 5 Cara Menghilangkan Bau Apek di Rumah

2. Beri aroma 

Untuk memberikan aroma yang kuat pada lemari, kamu bisa meletakkan lavender kering atau bahan herbal lainnya yang dapat mengusir bau apek.

3. Semprotkan parfum

Cara ini sangat baik untuk kamu gunakan pada pakaian dan linen. Berikan aroma yang khas pada lemari pakaian dengan menambahkan satu dan dua semprotan parfum.

4. Semprotkan cuka

Tak hanya dapat membersihkan berbagai permukaan rumah, cuka ternyata dapat melawan bau apek yang tak diinginkan.

Caranya dengan menambahkan satu bagian cuka ke dalam empat bagian air dalam botol semprot dan semprotkan ke lemari. 

5. Gunakan ampas kopi

Selain cuka, kamu dapat menggunakan ampas kopi pada lemari pakaian.

Simpan dan masukkan ampas kopi ke dalam mangkuk atau wadah plastik kemudian, letakkan di dalam lemari untuk menyerap bau.

Baca Juga: Cukup Gunakan Bahan Alami, Ini 5 Cara Mencegah Bau Apek pada Pakaian saat Musim Hujan

  

6. Bersihkan benda yang disimpan di lemari

Bila kamu ingin membersihkan lemari dan menyingkirkan bau apek, bersihkan barang-barang yang disimpan di dalamnya.

Kamu dapat mencuci pakaian atau menggunakan jasa penatu dan membersihkan benda-benda lain di dalamnya.

Nah, itu dia berbagai tips atau cara untuk menghilangkan bau apek di dalam lemari pakaian.

Selamat mencoba!

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.