Find Us On Social Media :

Mengenal Pengertian Teks Persuasi dan Strukturnya

Teks persuasi adalah jenis teks yang berisi ajakan atau bujukan pada seseorang atau sekelompok orang

GridKids.id - Kita kerap menemukan teks persuasi dalam kehidupan sehari-sehari. 

Teks persuasi biasanya terdapat pada iklan atau imbauan. 

Teks persuasi isinya memuat ajakan atau bujukan.

Jenis teks ini sifatnya memengaruhi karena didukung dengan fakta.

Pengertian Teks Persuasi

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, pengertian teks persuasi adalah teks yang berisikan ajakan kepada seseorang dengan cara memberikan alasan dan prospek baik yang meyakinkannya atau dengan membujuk secara halus, atau bisa juga dengan imbauan.

Teks persuasi adalah suatu teks yang memiliki tujuan untuk memberikan ajakan atau membujuk orang lain agar bisa melakukan suatu tindakan tertentu.

Dengan kata lain, teks persuasi digunakan untuk menyampaikan maksud tertentu kepada para audiens agar bisa melaksanakan atau menerima apa yang menjadi gagasan dari para penulis teks tersebut. 

Ciri-ciri Teks Persuasi

1. Adanya Emperatif 

Maksdunya memiliki sifat memerintah, menyatakan larangan atau suatu keharusan untuk melakukan tindakan tertentu.

Baca Juga: 10 Contoh Kalimat Persuasif atau Ajakan dalam Teks Pidato