Find Us On Social Media :

Di Mana dan Bagaimana Cara Burung Tidur? #AkuBacaAkuTahu

Salah satu alasan ilmiah tak boleh memelihara burung hantu adalah bulunya sering rontok.

GridKids.id - Momen burung sedang tidur memang jarang kita lihat.

Seperti yang diketahui, burung juga kelelahan untuk mengepakkan sayapnya dan terbang ke sana ke mari atau mengangkat cakarnya dari satu tempat ke tempat lain.

Burung jarang terlihat tidur karena biasanya mereka enggak tidur di tempat terbuka.

Hal itu untuk melindunginya dari pemangsa dan hal-hal berbahaya lainnya. 

Lalu kapan burung tidur?

Burung seperti elang dan burung hantu, mereka biasanya tidur pada siang hari, karena malam hari mereka mencari makan atau berburu.

Hewan seperti ini disebut nokturnal.

Waktu tidur burung tergantung pada malam hari. Tapi pada umumnya mereka akan beristirahat pada malam dan bangun pada pagi hari.

Burung juga bisa terganggu dengan cahaya dan suara dapat menyebabkan stress kronis.

Di mana burung tidur?

Terlepas dari kapan mereka tertidur, semua burung tertidur pada beberapa tempat dan mereka biasanya memilih tempat yang aman dan terlindungi dari pemangsa.

Baca Juga: Terbang hingga Ribuan Mil, Kenapa Burung Tak Tersesat saat Migrasi? #AkuBacaAkuTahu

Ini juga termasuk di pohon, semak, atau rongga kecil.

Lokasi tersebut umumnya berada di luar tanah dan jangkauan pohon guna menghindari pemangsa yang merayap dan burung darat seperti kalkun liar. 

Sementara itu burung-burung yang lebih kecil bersarang di semak-semak lebat atau dedaunan yang menyediakan perlindungan memadai. Banyak burung mencari rongga-rongga seperti sangkar burung yang enggak berpenghuni atau kotak bersarang, halangan berongga, gua atau celah tebing yang dangkal, dan cerobong asap untuk lebih terlindungi dengan begitu burung dapat tidur dengan aman.

Unggas air dan burung pengarung sering tidur di atas air, mengambang dengan aman di luar jangkauan pemangsa atau memilih danau-danau kecil sebagai tempat bertengger.

Jika ada pemangsa mendekat, suara percikan dan getaran air yang bergerak akan dengan mudah memperingatkan burung. 

Kebanyakan burung enggak tidur di sarangnya. Namun, burung yang secara aktif mengerami telur atau menjaga bayi burung agar tetap hangat dapat tidur siang di sarang.

Bagi burung, tidur dengan posisi bertengger merupakan posisi yang lebih aman dari yang terlihat.

Sebab, ketika berat burung bertumpu pada kakinya, tendon pada kaki akan mengencang, memaksanya menutup, dan melakukan cengkeraman seperti berpegangan pada dahan atau tempat apapun untuk mereka bertengger.Sebagai contoh adalah elang yang memiliki cengkraman 10 kali lebih kuat dari rata-rata tangan manusia, jadi kemungkinan mereka tergelincir dari tempat bertengger saat tidur siang sangat kecil.

Namun, enggak semua burung sama dan memiliki cabang.

Baca Juga: 5 Kelebihan Memilih Burung sebagai Hewan Peliharaan, Apa Saja?

Beberapa burung ada yang tertidur di gedung, ataupun di tanah.Beberapa hewan tidur di atau dekat air seperti unggas air yaitu bebek dan angsa.

Ada juga seperti flamingo dan bangau yang berdiri dengan satu kaki untuk tidur.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.