Find Us On Social Media :

15 Contoh Kata Serapan Bahasa Indonesia yang Berasal dari Bahasa Portugis serta Artinya

Ada beberapa kosakata bahasa Indonesia yang berasal dari bahasa Portugis.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu? Ada beberapa kosakata bahasa Indonesia yang kita gunakan sehari-hari berasal dari bahasa Portugis, lo.

Bahasa Portugis adalah sebuah bahasa Roman yang banyak digunakan atau dituturkan di Portugal, Angola, dan Brasil.

Nah, bahasa Portugis memiliki sekitar 200 juta penutur yang sebagian besar tinggal di Brasil.

Kedatangan Portugis pada tahun 1511 menjadi bangsa Eropa pertama yang masuk ke wilayah Indonesia, Kids.

Sejak abad ke-15, Portugis sudah membangun teknologi maritim hingga memanfaatkan kompas dan peta pertolan untuk menjelajah samudra.

Sejak mereka mendarat di Malaka, bahasa Portugis mulai dikenal masyarakat penutur bahasa Melayu, lo.

Bahkan pada abad ke-17 bahasa Portugis jadi bahasa yang menghubungkan antaretnis selain bahasa Melayu itu sendiri.

Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja contoh kata serapan bahasa Indonesia dari bahasa Portugis, ya!

Contoh Kata Serapan Bahasa Indonesia dari Bahasa Portugis

1. AlmariArti dalam KBBI: peti besar tempat menyimpan sesuatu

2. ArmadaArti dalam KBBI: rombongan kapal dagang, rombongan pasukan kapal perang

Baca Juga: 13 Contoh Kata Serapan Bahasa Indonesia dari Bahasa Latin dan Artinya dalam KBBI