Find Us On Social Media :

Mengapa Kerata Api Harus Membunyikan Klaksonnya Sangat Keras? #AkuBacaAkuTahu

Kereta api identik dengan suara klakson yang sangat keras dan panjang.

Masinis lokomotif diharuskan untuk membunyikannya setiap waktu. Hal ini tertulis dalam peraturan yang disebut "Aturan Akhir Penggunaan Klakson Lokomotif".

Kereta api mengeluarkan suara klakson bukan tanpa alasan, lo.

Masinis kereta api harus membunyikan klaksonnya empat kali sekitar 20 detik sebelum mencapai persimpangan.

Suara klakson kereta api yang sangat keras bertujuan agar enggak membahayakan pengguna jalan lainnya dan meminimalisasi kecelakaan lalu lintas.

Hal ini dikarenakan kereta api berbeda dengan transportasi lainnya yang enggak bisa berhenti mendadak, Kids.

Ada jarak beberapa ratus meter yang harus aman atau steril dari hal apapun untuk melintasnya kareta api.

Nah, jika perlintasan jalan ada palang pintunya, penjaga palang pintu bisa memastikan kondisi jalan aman.

Namun, jika sebaliknya maka akan sangat sulit untuk mendeteksi jalan tersebut sudah aman atau belum, ya.

Oleh karena itulah penting suara klakson dari jarak jauh supaya pengendara mengetahui ada kereta api yang akan melintas.

Penduduk yang bermukim dekat dengan lintasan kereta api sering menganggap suara klakson ini sangat mengganggu.

Baca Juga: Ditetapkan Menjadi Bangunan Cagar Budaya, Begini Sejarah Stasiun Manggarai

Padahal sebenarnya suara klakson ini merupakan penanda jika ada kereta api yang akan melintas sehingga para warga diminta berhati-hati jika ada yang melintas.

Itulah informasi tentang alasan masinis kereta api harus membunyikan suara klason setiap waktu dan sangat keras.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.