Find Us On Social Media :

15 Contoh Sikap yang Mencerminkan Paham Kebangsaan dan Nasionalisme

Semangat kebangsaan juga dipahami sebagai nasionalisme.

GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang paham kebangsaan dan nasionalisme?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kebangsaan adalah kesadaran diri sebagai warga dari suatu negara.

Sementara nasionalisme ialah paham atau ajaran untuk mencintai bangsa dan negara sendiri.

Tahukah kamu? Semangat kebangsaan juga dipahami sebagai nasionalisme, lo.

Melansir dari gramedia.com, semangat kebangsaan sebagai kebangsaan sebagai suatu paham yang menganggap bahwa kesetiaan tertinggi atas setiap pribadi harus diserahkan kepada negara kebangsaan.

Paham kebangsaan adalah suatu pandangan, perasaan, wawasan, sikap, dan perilaku suatu bangsa.

Sementara nasionalisme adalah paham atau ajaran untuk mencintai bangsa dan negara sendiri.

Nah, diketahui bahwa hubungan antara paham kebangsaan dan paham nasionalisme sangat terikat satu sama lain.

Ini dikarenakan paham kebangsaan sebagai perasaan atau pandangan, sedangkan paham nasionalisme sebagai aksi atau bentuk nyata dari wujud paham kebangsaan, Kids.

Semangat kebangsaan dalam negara dijiwai dengan prinsip nasionalisme, yaitu kesamaan, kebebasan, kesatuan, kepribadian, dan demokrasi.

Kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja sikap yang mencerminkan paham kebangsaan dan nasionalisme, simak informasi di bawah ini, ya.

Baca Juga: PPKn Kelas X SMA: Menjelaskan Paham Kebangsaaan dan Nasionalisme dalam Hubungannya Menjaga Keutuhan NKRI