Find Us On Social Media :

Apa Itu Roasting dalam Pertunjukan Komedi? Ini Definisi dan Sejarahnya

Mengenal istilah dan sejarah roasting dalam sebuah pertunjukan komedi.

GridKids.id - Kids, apakah kalian pernah mendengar istilah roasting dalam sebuah pertunjukan komedi?

Istilah roasting kerap muncul dalam sebuah pertunjukan komedi yaitu stand up comedy.

Secara umum, roasting adalah humor yang dilakukan dengan membahas orang tertentu.

Lawakan ini menggunakan frase atau kata-kata yang dimaksudkan untuk menghibur.

Di Indonesia, istilah roasting juga kerap digunakan dalam sebuah pertunjukan komedi.

Beberapa stand up comedy asal Indonesia adalah Raditya Dika, Ernest Prakasa dan Pandji Pragiwaksono.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mengenal istilah dan sejarah roasting, ya.

Yuk, langsung saja kita simak informasi tentang roasting dalam pertunjukan komedi.

Pengertian Roasting

Secara hariafiah, roasting merupakan istilah dari bahasa Inggris.

Kata roasting artinya memanggang jika diartikan dalam bahasa Indonesia.

Baca Juga: Daftar 10 Lagu Daerah di Indonesia yang Digunakan untuk Mengiringi Pertunjukan Tari

Namun dalam dunia komedi, roasting memiliki definisi yang berbeda.

Seperti yang telah dijelaskan di atas, roasting adalah teknik komedi dengan membahas seseorang.

Permainan frase dan kenyataan yang disusun sedemikian rupa bisa menjadi sebuah komedi yang mengundang tawa.

Sejarah Roasting

Dalam dunia komedi, roasting bukanlah sesuatu yang baru.

Dilansir dari Gramedia, teknik roasting sudah ada sejak tahun 1920.

Kala itu teknik roasting muncul di sebuah tempat pertunjukan bernama New York Friars Club.

Pada tahun 1949, Maurice Chevalier mendemonstrasikan teknik ini untuk pertama kalinya.

Sejak saat itu, teknik roasting menjadi semakin populer di New York.

Baru pada tahun 1970-an teknik menjadi sangat populer dan selebriti kerap menjadi materi roasting.

Pertunjukan perdana roasting di dunia televisi terjadi pada acara The Dean Martin Show.

Baca Juga: 5 Tradisi Tahun Baru di China yang Unik dari Negara Lain, Apa Saja?

Hingga saat ini, teknik roasting masih sering digunakan oleh para komika (komedian stand up comedy).

Di Indonesia, roasting juga menjadi salah satu teknik yang sering muncul dalam pertunjukan komedi.

Itulah pengertian dan sejarah tentang roasting dalam pertunjukan komedi ya, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.