Find Us On Social Media :

Mengenal Tari Sekapur Sirih, Tarian Tradisional Asal Sumatra

Mengenal tarian rdisional dari Indonesia.

GridKids.id - Kids, Indonesia adalah salah satu negara yang terkenal dengan keragaman budaya.

Salah satu bentuk keragaman Indonesia terletak pada beragam jenis tari yang dimiliki tiap daerahnya.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mengenal sebuah tarian asal pulau Sumatra, ya.

Salah satu tarian asal Sumatra tersebut adalah tari Sekapur Sirih.

Ya, tari Sekapur Sirih adalah tarian yang berasal dari Jambi, Sumatra.

Yuk, langsung saja kita simak informasi tentang tari Sekapur Sirih!

Tari Sekapur Sirih

Tari Sekapur Sirih adalah sebuah tarian yang berasal dari Jambi, Sumatra.

Tarian ini kerap digunakan sebagai ritual penyambutan tamu kehormatan.

Biasanya, tari ini akan menampilkan para penari perempuan lengkap dengan pakaian adat yang dikenakan.

Tarian ini juga ditampilkan dengan iringan musik tradisional.

Baca Juga: Tari Gandrung Lombok: Asal-usul, Bagian, Kostum dan Perhiasan

Asal-usul Tari Sekapur Sirih

Dilansir dari Gramedia, tarian ini pertama kali diperkenalkan oleh seniman bernama Firdaus Chatab.

Firdaus Chatab menciptakan tarian ini pada tahun 1962.

Kemudian pada tahun 1967, tarian ini disempurnakan oleh seniman bernama O.K Hendrick.

Selain itu, tarian ini juga mendapat sentuhan dari seniman bernama Taralamsyah Saragih.

Dalam iringannya, ada unsur musik masyarakat Jambi sama seperti pada lagu Jeruk Purut.

Melalui penyempurnaan tersebut, tari ini dijadikan sebagai tari tradisional dari Jambi.

Tari ini melambangkan sifat ramah dan sopan masyarakat Jambi.

Selain di Sumatra, tarian ini bisa ditemukan di sekitar wilayah Malaysia.

Properti Tarian Sekapur Sirih

Ada beberapa properti yang digunakan dalam setiap penampilan tari sekapur sirih.

Baca Juga: 4 Jenis Tarian Berdasarkan Jumlah Penari dan Contohnya, Apa Saja?

Berikut ini adalah propertinya:

1. Payung, payung digunakan oleh penari laki-laki untuk melindungi penari perempuan.

2. Keris, memberi kesan gagah untuk penari laki-laki.

3. Cerano, properti utama yang digunakan dalam tarian ini.

4. Ikat pinggang, erbuat dari pita berbahan kulit hewan yang digunakan setiap penari.

Itulah beberapa informasi tentang tari Sekapur Sirih ya, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.