Find Us On Social Media :

15 Makanan Indonesia yang Ditambah Saus Kacang, Tak Cuma Pecel Sayur

Pecel adalah salah satu sajian kuliner Indonesia yang terbuat dari sayur mayur yang direbus dan ditambah dengan saus kacang.

5. Sate ayam: terbuat dari daging ayam yang diiris tipis, ditusukkan ke bilah-bilah tusukan bambu tipis yang dibakar di atas bara api.

6. Pecel sayur: biasanya terbuat dari sayur mayur yang sudah direbus atau segar seperti sayur bayam, kacang panjang, kol/kubis, kecambah/taogen, ketimun yang disiram sambal kacang.

7. Tahu gimbal: makanan khas Semarang yang terbuat dari tahu goreng, lontong, irisan kol, tauge, dan telur goreng.

8. Tahu telur: olahan kuliner khas Surabaya yang terbuat dari olahan tahu dan telur yang ditambah oleh sayuran seperti taoge atau timun disiram saus kacang dan petis.

9. Lotek: makanan khas Sunda berupa sayur mayur yang dicampur rata dengan saus kacang, dan cita rasanya lebih manis daripada pecel.

10. Cilok: kudapan khas sunda yang berbentuk mirip bakso yang terbuat dari tepung tapioka yang ditambahi dengan tambahan saus kacang.

11. Tahu tek: kuliner khas Lamongan yang terdiri dari tahu goreng setengah matang dan lontong yang dipotong kecil-kecil ditambah taoge, ketimun, kentang goreng yang ditambahkan dengan saus kacang.

12. Rujak cingur: makanan khas Surabaya yang ditambahkan dengan irisan moncong sapi rebus yang dicampurkan dalam hidangan rujak.

13. Karedok: makanan khas Sunda yang dibuat dari bahan-bahan sayuran mentah, seperti mentimun, tauge, kembang kol, kacang panjang, terong, dan daun kemangi.

14. Kupat tahu: makanan khas magelang yang terbuat dari ketupat, tahu, kol, dan taoge yang sudah digoreng lalu dicampur dengan bumbu kacang dan kecap.

15. Asinan Betawi: kuliner khas Jakarta ini terbuat dari beragam sayuran segar yang disiram dengan kuah, terbuat dari sayur-sayuran seperti sawi, selada, kembang kol, tauge, mentimun, dan tahu putih disiram kuah bumbu kacang yang dicampur cabai dan cuka.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.