Find Us On Social Media :

Pengertian Cuaca dan Unsur-Unsur Pembentuknya

Pengertian cuaca dan unsur-unsurnya.

GridKids.id - Kids, apa yang kalian ketahui tentang cuaca?

Ya, cuaca adalah keadaan udara di atmosfer yang terjadi pada suatu waktu.

Sifat dari cuaca sendiri adalah tak menentu dan berubah-ubah.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian belajar tentang cuaca, ya.

Yuk, langsung saja kita simak tentang pengertian cuaca.

Pengertian Cuaca

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) cuaca adalah segala keadaan tentang udara.

Keadaan tersebut mencakup suhu, cahaya matahari kelembapan, kecepatan angin pada satu waktu dan tempat tertentu.

Biasanya, cuaca digunakan untuk menentukan periode cuaca pada beberapa waktu ke depan.

Unsur-unsur Pembentuk Cuaca

Ada beberapa unsur pembentuk cuaca di alam kita.

Baca Juga: Kenapa Kita Mudah Lelah dan Mengantuk saat Cuaca Panas? #AkuBacaAkuTahu

Berikut ini adalah beberapa unsur-unsurnya:

1. Radiasi Matahari

Radiasi matahari adalah salah satu unsur pembentuk cuaca di bumi.

Pada dasarnya, radiasi matahari terbentuk dari medan listrik serta medan magnet dan dikatakan sebagai gelombang elektromagnetik.

2. Suhu Udara

Suhu udara juga menjadi unsur pembentuk cuaca ya, Kids.

Suhu udara sendiri terdiri dari keadaan panas atau dingin suatu udara.

3. Tekanan Udara

Tekanan udara merupakan gaya berat yang disebabkan oleh udara pada suatu luas tertentu.

Hal ini juga menjadi salah satu unsur pembentuk cuaca ya, Kids.

4. Kelembapan Udara

Baca Juga: Apakah Benar Hewan-Hewan Ini Bisa Memprediksi Cuaca?

Kelembapan udara adalah intensitas uap air yang ada di dalam udara.

Hal ini juga termasuk sebagai unsur pembentuk cuaca.

5. Awan

Awan merupakan kumpulan massa air yang kemudian berkumpul di atas permukaan bumi dan menjadi unsur penentu cuaca.

6. Hujan

Hujan juga menjadi peristiwa alam yang menjadi unsur terbentuknya cuaca.

7. Angin

Hembusan angin di udara juga menjadi unsur terbentuknya cuaca ya, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.