GridKids.id - Kamu pastinya pernah melihat kucing oren yang ada di lingkungan sekitarmu, bukan?
Sebutan kucing oren ini dikarenakan bulunya yang berwarna oranye, Kids.
Kucing yang satu ini menggambarkan hewan yang sangat suka bermain, energik, dan senang berpetualang.
Namun di sisi lain, kucing oren ternyata cenderung dingin, agresif, dan terkadang menyebalkan.
Penelitian membuktikan bahwa ada beberapa fakta tentang kucing oren yang jarang diketahui.
Hmm..apa saja fakta menarik kucing oren? Langsung saja kita simak di sini!
Fakta Menarik Kucing Oren
1. Sangat penyayang
Kucing oren memiliki sifat penyayang dan secara alami, ia termasuk hewan yang mandiri, lo.
Bahkan kucing oren juga dikenal pendiam, bersih, dan cocok dijadikan sebagai hewan peliharaan.
Beberapa orang pun percaya bahwa kucing oren lebih cepat mengenal pemiliknya dibanding dengan varian kucing lainnya.
Baca Juga: Apa Alasan Kucing yang Suka Menjilat atau Memakan Rambut Pemiliknya?