Find Us On Social Media :

Contoh Perilaku Positif Norma dan Kesepakatan, PPKn Kelas XI SMA

Contoh perilaku taat norma dan kesepakatan.

GridKids.id - Kids, apa saja perilaku positif norma dan kesepakatan?

Pada buku materi PPKn kelas XI membahas tentang norma dan kesepakatan.

Dalam materi tersebut juga ada pertanyaan tentang contoh perilaku positif norma dan kesepakatan.

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu mencari tahu jawabannya.

Lantas, apa saja contoh perilakunya? Yuk, kita cari tahu jawabannya!

Contoh Perilaku Positif yang Menunjukkan Taat Norma dan Kesepakatan

Pada dasarnya, norma dan kesepakatan adalah dua hal yang yang harus ditaati di tengah masyarakat.

Jika norma merupakan aturan bersama dalam masyarakat.

Kesepakatan lebih mengarah kepada kepentingan individu hingga kelompok.

Karena sifatnya yang sama-sama menjaga keteraturan, kedua istilah itu harus ditaati oleh masyarakat yang hidup di dalamnya.

Ada beberapa contoh sikap yang menunjukkan taat norma dan kesepakatan.

Baca Juga: Soal dan Jawaban PPKn Kelas XI SMA, Pandangan Soepomo tentang Konstitusi

Salah satunya adalah melaksanakan nilai-nilai dalam norma yang ada.

Berikut ini adalah beberapa contoh sikap taat norma dan kesepakatan:

1. Menghormati sesama masyarakat sekitar.

2. Menjaga sopan santun di tengah masyarakat.

3. Berpartisipasi dalam kegiatan masyarakat.

4. Tak memandang latar belakang agama, suku dan ras seseorang.

5. Bisa diajak bermusyawarah.

6. Menerima perbedaan pendapat di tengah masyarakat.

7. Menanamkan sikap gotong royong.

8. Toleransi beragama.

9. Peduli kebersihan lingkungan sekitar.

Baca Juga: Hierarki Peraturan Perundang-undangan, Materi PPKn Kelas XI SMA

10. Menjaga nama baik kelompok.

Itulah beberapa contoh perilaku taat pada norma dan kesepakatan di tengah masyarakat ya, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.