Find Us On Social Media :

Menjawab Pertanyaan Teks 'Sejarah Termos', Kelas 5 SD Tema 6

Soal dan jawaban teks 'Sejarah Termos', materi kelas 5 SD tema 6.

GridKids.id - Pada pembahasan materi kelas 5 SD tema 6, kita akan belajar tentang benda bersifat konduktor dan isolator.

Dalam teks berjudul 'Sejarah Termos' di halaman 145, kamu akan membaca dialog antara Lani dan Dayu.

Untuk itu, kamu diminta agar memahami isi materinya terlebih dahulu seperti di bawah ini!

Kids, konduktor adalah benda yang dapat menghantarkan panas, dan isolator adalah benda yang tak dapat menghantarkan panas.

Contoh benda bersifat konduktor, yaitu panci, wajan, setrika. Sedangkan, benda bersifat isolator, seperti sodet, sarung tangan, hingga gagang wajan.

Sementara itu, benda yang menerapkan dan menggunakan bahan konduktor dan isolator adalah termos.

Dalam pembicaraan di teks itu, mereka membicarakan tentang botol minum tahan panas.

Mereka juga berbicara tentang botol itu bekerja menyimpan suhu minuman tetap sama untuk waktu yang lama.

Kemudian, pembicaraan ini berlanjut pada ajakan Lani pada Dayu tentang sejarah termos.

Simak isi teksnya berikut ini!

Sejarah Termos

Baca Juga: Pengertian dan Contoh-Contoh Benda Bersifat Konduktor, Materi Kelas 5 SD

Hampir semua keluarga memiliki termos di rumahnya. Termos memang sering digunakan untuk menyimpan air panas agar tetap panas saat digunakan. Biasanya keluarga yang memiliki bayi yang memerlukan susu setiap saat, menggunakan termos untuk menyimpan air panas. Termos adalah sebuah botol benda yang biasanya berbentuk tabung seperti botol yang mempunyai dinding berlapis. Benda ini dirancang berbentuk seperti kaca dengan bahan mengkilap yang dapat menyimpan cairan agar tetap memiliki suhu seperti semula. Dengan dinding dalam termos yang dirancang seperti kaca, maka kalor yang terdapat pada air panas tersebut tidak bisa berpindah dengan cepat. Panas yang dikeluarkan oleh air panas tadi, dapat ditahan oleh dinding dalam termos yang terbuat dari bahan mengkilap ini. Sehingga air panas di dalamnya akan tetap hangat hingga beberapa saat tergantung dari ketebalan dindingnya. Saat ini termos tidak hanya digunakan untuk menyimpan air panas, tetapi juga untuk menyimpan air dingin agar tetap dingin. 

Pencipta termos pertama kali pada tahun 1902 adalah James Dewar. Penemuannya didorong oleh kebutuhannya untuk menjaga agar minuman bayinya tetap hangat. Tetapi saat itu, untuk menjaga suhu minuman agar tetap hangat merupakan hal yang sulit dilakukan, terutama dalam kondisi cuaca yang dingin seperti di Eropa. 

Karena kebutuhan inilah, James Dewar menemukan cara membuat botol hampa udara. Botol hampa udara, merupakan wadah dari kaca berdinding ganda dengan ruang di antara dindingnya dikosongkan dan ditutup rapat untuk mencegah agar panas tidak menjalar. Sementara dinding sebelah dalam botol tersebut, dilapisi perak untuk mempertahankan panas. Botol hampa udara itulah yang kemudian menjadi cikal bakal lahirnya termos. Botol hampa udara buatan James Dewar dan penutup wol buatan mertuanya sampai sekarang dapat dilihat di Museum Ilmu Pengetahuan, di London. 

(Sumber: Buku Tematik Kelas 5 SD/MI Tema 6)

Soal dan Jawaban

1. Apa fungsi termos?

Jawaban:

Termos berfungsi sebagai wadah untuk menyimpan cairan dengan tujuan mempertahankan suhu awalnya. 

2. Apa saja bahan yang digunakan untuk membuat termos pada masa itu?

Jawaban:

Baca Juga: Informasi Penting pada Teks 'Bahan Konduktor dan Isolator', Kelas 5 SD

Botol dengan dinding berlapis yang terbuat dari beberapa dinding pelapis yang terbuat dari lapisan perak.

Ruang di antara dindingnya dikosongkan dan ditutup rapat untuk mencegah agar panas tidak menjalar. Sementara itu, penutup botol termos terbuat dari wol.

3. Gambarlah bagian-bagian termos sesuai bacaan di atas!

Jawaban: 

Secara umum, bagian-bagian termos ada tiga, yakni penutup gabus, lapisan perak, dan ruang hampa.

4. Apa saja benda di sekitarmu yang menggunakan prinsip yang hampir sama dengan termos?

Jawaban:

Benda yang menggunakan prinsip hampir sama dengan termos, antara lain:

- Panci presto

- Kulkas

- Oven

Baca Juga: Menemukan Arti Kata dan Contoh Kalimat Teks 'Bahan Konduktor dan Isolator', Kelas 5 SD

- Mesin penanak nasi.

Nah, itu dia soal dan jawaban dari dalam teks berjudul 'Sejarah Termos' yang ada pada halaman 145 di buku tematik kelas 5 SD tema 6.

Pertanyaan: Sebutkan contoh benda bersifat isolator!

Petunjuk: Cek di halaman 1

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.