Masa remaja merupakan proses mencari jati diri.
Saat norma atau aturan yang bisa menjadi panduan tergerus modernisasi maka remaja bisa lepas kontrol.
2. Individualisme
Individualisme merupakan paham yang mementingkan hak perseorangan di samping kepentingan masyarakat atau negara.
Rasa ketergantungan sesama manusia menurun drastis akibat teknologi yang mempermudah hampir di segala aspek kehidupan manusia.
Maka dari itu perilaku mementingkan diri sendiri atau individualisme meningkat di era modernisasi.
3. Demoralisasi
Dampak negatif modernisasi bagi kehidupan masyarakat bisa menyebabkan demoralisasi.
Masyarakat yang salah mengartikan modernisasi bisa saja mengikuti kebudayaan atau perilaku baru yang sebenarnya enggak tepat dijalankan di tempat tinggalnya.
Sementara syarat terjadinya modernisasi, di antaranya:
1. tingkat organisasi yang tinggi
2. sistem administrasi negara baik yang mewujudkan birokrasi
3. adanya sistem pengumpulan data yang terpusat dan teratur
Baca Juga: Dampak Modernisasi pada Transportasi Darat dalam Kehidupan Sehari-hari, Kelas 6 SD
4. penguasa dan masyarakat memiliki cara berpikir ilmiah
Demikianlah informasi tentang dampak positif dan negatif serta terjadinya modernisasi.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.