Find Us On Social Media :

Hasil Indonesia Masters 2023 Hari Pertama: 6 Wakil Indonesia ke 16 Besar

Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil mengalahkan ganda putra Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol dua gim langsung, 21-11 dan 21-16 pada babak pertama gelaran Daihatsu Indonesia Masters 2023, Selasa (24/1), di Istora Senayan Jakarta.

GridKids.id - Kids, rangkaian pertandingan Indonesia Masters 2023 hari pertama telah usai digelar, Selasa (24/1/2023).

Pertandingan yang digelar di Istora Senayan itu telah merampungkan dua sesi pertandingan.

Adapun dua sesi tersebut adalah laga-laga kualifikasi dan babak 32 besar.

Empat dari 10 wakil Indonesia di babak kualifikasi berhasil lolos.

Sementara dari babak 32 besar, ada dua wakil Indonesia yang gugur di hari pertama.

Nah, kali ini GridKids akan membagikan rekap pertandingan Indonesia Masters 2023 hari pertama, ya.

Hasil Indonesia Masters 2023 Hari Pertama

Ada empat wakil Indonesia yang lolos dari babak kualifikasi.

Mereka adalah Christian Adinata (tunggal putra) dan Putri Kusuma Wardani (tunggal putri).

Kemudian Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose (ganda putri), dan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata (ganda campuran).

Itu artinya, keempat wakil tersebut akan melanjutkan perjuangan di babak 32 besar.

Baca Juga: Indonesia Masters 2023: Daftar Pebulu Tangkis yang Mengundurkan Diri